Berita

Pasukan Berkebaya Pertiwi Indonesia/Repro

Politik

Kirab Budaya 17 Agustus di Monas Libatkan Pasukan Berkebaya Pertiwi

RABU, 17 AGUSTUS 2022 | 09:05 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Upacara perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia yang digelar pemerintah di Jakarta hari ini dimulai dengan acara kirab budaya.

Dalam siaran langsung kanal Youtube Sekretariat Presiden, acara kirab budaya digelar di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.

Acara kirab budaya tersebut dimulai sekitar pukul 08.30 WIB, Rabu (17/8).


Di dalam kirab budaya ini diperlihatkan kekhasan Indonesia. Sebab, turut dilibatkan perwakilan Raja-Raja Nusantara di 34 provinsi, hingga 200 perempuan yang tergabung dalam Pasukan Berkebaya Pertiwi Indonesia.

Selain itu, terdapat perwakilan pelajar SMP dan SMA Jakarta yang mengenakan pakaian adat nusantara.

Kini, rombongan kirab budaya ini berjalan dari Monas menuju Istana Merdeka, untuk mengantarkan dua orang anggota Purna Paskibraka Duta Pancasila yang bertugas sebagai pembawa duplikat bendera sangsaka merah putih dan naskah teks Proklamasi

Dua orang tersebut adalah Kiara Maharani Putri yang merupakan siswi SMAN 1 Garut, serta Irene Odelia Astono siswi SMA Santos Igantius Kalimantan Barat.

Keterlibatan 200 orang pasukan Berkebaya Pertiwi Indonesia dan kirab budaya baru tahun ini dilakukan untuk menjadi prosesi penyerahan duplikat sangsaka Merah Putih dan naskah teks Proklamasi.

Dua orang Purna-Paskibraka Duta Pancasila yang ikut dalam iring-iringan diantar ke Istana Merdeka menggunakan satu Kereta Kencana yang diberi nama Ki Jaga Rasa.

Adapun kereta kencana tersebut ditarik oleh 6 ekor kuda yang di antaranya memiliki nama Gunung Kondo, Gunung Sinabung, Bunga Alkasia, Bunga Seruni, Bunga Sinia, dan Bunga Rasika.

Rombongan kirab budaya baru tiba di Istana Merdeka sekitar pukul 09.00 WIB, dan setelah penyerahan duplikat benderda sangsaka merah putih dan naskah teks proklamasi akan dilangsungkan Upacara.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya