Berita

Donald Trump/Net

Dunia

Trump Mengecam Rencana Kunjungan Pelosi ke Taiwan: Dia Hanya akan Memperburuk Keadaan

SABTU, 30 JULI 2022 | 23:55 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Ketua DPR AS Nancy Pelosi seharusnya tidak terlibat dalam situasi di sekitar China dan Taiwan karena itu hanya akan memperburuk keadaan. Hal itu disampaikan mantan Presiden AS Donald Trump yang ikut mengkritik rencana perjalanan Pelosi ke Taiwan.

Menurut Trump, rencana kunjungan Pelosi ke Taiwan di tengah situasi jelas menunjukkan bahwa "Crazy Nancy" hanya memikirkan dirinya sendiri, dan itu akan menyebabkan gesekan dan kebencian yang besar.

"Semua yang dia sentuh, akan menjadi Chaos, Disruption, dan Crap!" tulis Trump di akun media sosialnya pada Jumat (29/7), seperti dikutip dari The Hill.

Komentar Trump membuatnya berselisih dengan beberapa anggota partainya yang memuji Pelosi karena berusaha membela demokrasi dan hak asasi manusia.

Senator Steve Chabot dari Ohio, yang juga ketua Kongres Taiwan Caucus, mengatakan AS harus menunjukkan solidaritas dengan Taiwan dan tidak "menjadi pengecut"  dengan keinginan pemerintah China.

Gedung Putih sendiri belum menunjukkan reaksinya, kecuali seperti yang disampaikan Presiden Joe Biden bahwa militer AS telah berpikir bahwa saat ini bukan waktu yang tepat untuk melakukan kunjungan.

Beijing, dalam beberapa pernyataan yang disampaikan Kementerian Luar Negeri, berjanji untuk mengambil tindakan tegas, termasuk tindakan militer, untuk melindungi kedaulatan teritorialnya. Menambahkan bahwa mereka akan meminta pertanggungjawaban Washington atas degradasi lebih lanjut dari situasi ini.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya