Berita

Resepsi pernikahan putri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Mutiara Annisa Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraebi/Net

Politik

Ujang Komarudin: Resepsi Pernikahan Putri Anies Baswedan Tempat Tokoh Silaturahmi Secara Informal

SABTU, 30 JULI 2022 | 05:49 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pada dasarnya, tidak ada yang perlu disorot berlebihan dari banyaknya tokoh politik yang hadir di acara resepsi pernikahan putri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Mutiara Annisa Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraebi.

Tidak kurang dari Presiden Joko Widodo, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono hingga beberapa menteri kabinet hadir dalam acara yang berlangsung di Putri Duyung Resort, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (29/7).

"Banyaknya tokoh politik yang hadir ya sebagian dari pemenuhan undangan, itu yang pertama," ujar Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR), Ujang Komarudin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu pagi (30/7).

Meski begitu, kata Ujang, tidak keliru juga jika ada yang memaknai kehadiran tokoh-tokoh itu secara politik.

"Ketika mereka datang di acara Anies tentu ini hal positif. Artinya acara pernikahan itu tempat berkumpul tempat silaturahmi para tokoh-tokoh secara informal," terangnya.

Pasalnya, dalam pengamatan Ujang, belakangan narasi politik beberapa tokoh mulai berbenturan dalam persiapan menuju Pemilu Serentak 2024.

Menurutnya, narasi yang tidak produktif memang hanya bisa dicegah agara tidak berkembang dengan media silaturahmi baik secara formal ataupun informal.

"Kan daripada tokoh-tokoh politik itu ribut terus membangun narasi negatif, lebih baik kan silaturahmi dan bertemu," pungkasnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Satgas Judi Online Jangan Hanya Fokus Penegakkan Hukum

Minggu, 28 April 2024 | 08:06

Pekerja Asal Jakarta di Luar Negeri Was-was Kebijakan Penonaktifan NIK

Minggu, 28 April 2024 | 08:01

PSI Yakini Ekonomi Indonesia Stabil di Tengah Keriuhan Pilkada

Minggu, 28 April 2024 | 07:41

Ganjil Genap di Jakarta Tak Berlaku saat Hari Buruh

Minggu, 28 April 2024 | 07:21

Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan dan Cerah Cerawan

Minggu, 28 April 2024 | 07:11

UU DKJ Beri Wewenang Bamus Betawi Sertifikasi Kebudayaan

Minggu, 28 April 2024 | 07:05

Latihan Evakuasi Medis Udara

Minggu, 28 April 2024 | 06:56

Akibat Amandemen UUD 1945, Kedaulatan Hanya Milik Parpol

Minggu, 28 April 2024 | 06:26

Pangkoarmada I Kunjungi Prajurit Penjaga Pulau Terluar

Minggu, 28 April 2024 | 05:55

Potret Bangsa Pasca-Amandemen UUD 1945

Minggu, 28 April 2024 | 05:35

Selengkapnya