Berita

Head of Communication, Relations and CID Zona 6 PHE OSES Indra Darmawan/Net

Nusantara

Pertamina Belum Bersedia Berikan Ganti Rugi Puluhan Tambak di Lampung Timur

SABTU, 30 JULI 2022 | 02:29 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

PT Pertamina Hulu Energi Offshore Southeast Sumatera (PHE OSES) belum bersedia berikan ganti rugi terhadap 70 tambak yang terdampak kebocoran pipa minyak mentah di Lampung Timur.

Puluhan tambak tersebut diketahui milik 11 petambak yang bergabung dalam Kelompok Mina Surya Lesari Kecamatan Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur.

Kerugian petambak Labuhan Maringgai diperkirakan Rp 25 juta per tambak dengan total keseluruhan luas tambak sekitar 11 hektare baik tambak pribadi maupun sewa.

Head of Communication, Relations and CID Zona 6 PHE OSES Indra Darmawan mengatakan, sudah menurunkan pihak yang kompeten untuk mengukur seberapa besar kerugian yang dialami petambak, nelayan bahkan masyarakat sekitar.

"Saya sudah bilang, dilihat dulu dari perspektif apa yang terjadi di lapangan seperti apa," kata Indra dikutip Kantor Berita RMOLLampung, Jumat (30/7).

"Kami sudah ada pihak kompeten yang akan mengukur kerugian itu dan kami Pertamina tunduk pada keputusan pihak yang berkompeten tersebut," imbuhnya.

Meskipun nantinya pihak kompeten tersebut merekomendasikan agar Pertamina melakukan ganti rugi, pihaknya akan melihat dulu alat ukur yang digunakan oleh pihak yang berkompeten tersebut sesuai atau tidak.

"Tentunya nanti ada alat ukur yang digunakan untuk menjadi dasar kebijakan tersebut, pihak kompeten mengambil keputusan apa? Kemudian alat ukurnya tepat dan bisa dibuktikan dengan apa yang sedang terjadi iya kita lihat langkah selanjutnya," kata dia.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya