Berita

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI, Firli Bahuri, menyampaikan sambutan secara virtual dalam pengukuhan Pengda JMSI Jambi./Ist

Politik

Pelantikan JMSI Jambi, Ketua KPK: Kibarkan Semangat Pengabdian untuk Bangsa dan Negara

SABTU, 23 JULI 2022 | 11:01 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Sayap organisasi perusahaan pers Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) terbentang semakin lebar. Sabtu pagi ini (23/7), Ketua Umum JMSI Teguh Santosa mengukuhkan Pengurus Daerah JMSI Jambi yang dipimpin duet Doddi Irawan  dan Maskun Sopwan di Hotel Abadi, Jambi.

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI, Firli Bahuri, yang selama ini turut concern atas perkembangan media massa di Tanah Air ikut memberikan sambutan dalam pengukuhan itu. Firli yang biasanya hadir secara fisik dalam pengukuhan Pengda JMSI kali ini mengirimkan sambutannya melalui rekaman video.

"Hari ini, untuk kesekian kalinya, JMSI mengibarkan bendera semangat untuk mengabdi kepada rakyat, bangsa, dan negara," kata Firli Bahuri dalam sambutannya.

Dalam kesempatan tersebut, Firli menyinggung cita-cita para pendiri JMSI untuk menggelorakan semangat menyebarluaskan kreativitas, dedikasi, dan pemikiran dalam rangka kemajuan bangsa negara.

"Kami dari KPK sungguh menyambut baik peran dan andil besar yang telah diberikan oleh anak bangsa yang tergabung dalam JMSI, dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote," tegasnya.

"Kita tatap masa depan Indonesia tanpa korupsi," tegasnya.

Pengukuhan pengurus daerah JMSI Jambi yang akan digelar hari ini sebelumnya sempat tertunda. Awalnya, pengukuhan Pengda JMSI Jambi direncanakan pada 2 Juli 2022.

Namun demikian, jadwal tersebut diputuskan ditunda untuk menghormati hari Adat Jambi yang juga dilaksanakan di hari yang sama.

"Keputusan yang dibuat ini tegak lurus, kami menghormati Hari Adat Jambi," ujar Ketua Panitia Pelaksana Pelantikan dan Rakerda I JMSI Provinsi Jambi, Ramadhani, Kamis lalu (16/6).

Berikut adalah susunan Pengda JMSI Jambi:

DEWAN PENASEHAT
1. Budi Setiawan, S.P., M.M
2. Leman Burhan

3. Ahmad Harun Yahya, S.Sos., M.Si
4. Izwan Sholimin, S.Pt

PENGURUS HARIAN
Ketua: Doddi Irawan , S.H (infojambi.com)
Waka Organisasi dan Keanggotaan: Bahara Jati Sugondo, S.Pd (aksesjambi.com)
Waka Ketua Hukum dan Advokasi: Jurnal Opini, S.H (bacajambi.id)
Waka Kerjasama Antar Lembaga: Rolanda Hasibuan, S.E (sinarjambi.com)
Waka Pengembangan Potensi Daerah: Candra (unggahnews.com)
Sekretaris: Maskun Sopwan, S.Pd.I (jambiline.com)
Bendahara: Mhd. Husnul Khotimah, S.Kom (kju.co.id)

BIDANG-BIDANG
Bidang Pendidikan, Pelatihan dan Literasi
Ketua: Ramadhani, S.Kom (gerak12.com)

Bidang Informatika dan Teknologi
Ketua: Yudi Pramono, S.Kom (ruanganjambi.com)
Sekretaris: Hendra Putra (bitnews.id)

Bidang Kesekretariatan, Pendataan Anggota, dan Verifikasi
Ketua: Juanda Preyetno, S.K.M
Sekretaris: Ara Permana Putra, S.Kom

KOORDINATOR DAERAH
Kota Jambi: Popriyanti , S.Kep (jambiday.com)
Kabupaten Muaro Jambi: Ahmad Firdaus, S.Psi (zabak.id)
Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh: Riko Pirmando (indojatipos.com)
Kabupaten Bungo: Zakaria, S.Sos.I (sidakpost.id)
Kabupaten Tebo: Budi Utomo (suaratebo.net)
Kabupaten Batanghari: Syahreddy (kabarjambikito.com)
Kabupaten Tanjung Jabung Barat: Sebri Asdian, S.E (bekabar.id)

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya