Berita

Managing Director, Political Economy and Policy Studies (PEPS) Prof Anthony Budiawan/Net

Politik

Rusia Makin Gencar Serang Ukraina, Anthony Budiawan: Jokowi atau Zelensky yang Bohong?

MINGGU, 03 JULI 2022 | 10:22 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Misi perdamaian yang dilakukan Presiden Joko Widodo ke Ukraina dan Rusia mulai dipertanyakan efektivitasnya. Sebab, tak lama berselang dari kunjungan itu, Rusia justru meningkatkan serangan militer ke Ukraina.

Padahal, Presiden Joko Widodo telah mengurai bahwa dirinya sempat menawarkan diri untuk membawa pesan dari Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky untuk Presiden Rusia Vladimir Putin. Jokowi lewat akun Twitter pribadinya juga mengklaim telah menyampaikan pesan Presiden Zelensky kepada Presiden Putin.

Serangan militer Rusia ke Ukraina yang terjadi membuat publik bertanya-tanya tentang apa sebenarnya disampaikan oleh Presiden Joko Widodo.

Managing Director, Political Economy and Policy Studies (PEPS) Prof Anthony Budiawan semakin bingung lantaran pihak Ukraina membantah bahwa Zelensky menitip pesan tertulis untuk Putin. Sebab, Zelensky selalu menyampaikan langsung dan terbuka jika ingin memberi pesan ke putin.

“Gawat, Ukraina membantah. Jokowi atau Zelensky yang bohong?” tanya Anthony Budiawan lewat akun Twitter pribadinya.

Menurutnya, jika Presiden Joko Widodo yang berbohong karena salah paham akibat kendala bahasa, maka Putin mendapat pesan tidak benar. Artinya, Putin bisa merasa diri telah dibohongi juga.

“Kebiasaan salah paham dalam negeri terbawa ke luar negeri?” sambungnya.

Jika benar demikian, maka salah paham fatal ini bisa memicu perang yang lebih besar. Bukan malah mendamaikan kedua negara.

“Bisa-bisa kepercayaan luar negeri terhadap kemampuan diplomasi Indonesia merosot, dan tidak dipercaya lagi?” tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya