Berita

Wakil Presiden RI Maruf Amin/Net

Kesehatan

Covid-19 Naik, Maruf Amin Tarik Kelonggaran Tak Pakai Masker di Ruang Terbuka

JUMAT, 01 JULI 2022 | 16:02 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Setelah sekitar 1,5 bulan masyarakat Indonesia dapat menikmati udara terbuka tanpa masker, lonjakan kasus Covid-19 mendorong pemerintah untuk menarik kebijakan tersebut.

Pada 17 Mei lalu, Presiden Joko Widodo mengizinkan masyarakat untuk melepas masker di ruangan terbuka, tetapi kini Wakil Presiden Maruf Amin menarik kebijakan itu.

"Ada kenaikan (kasus Covid-19), terpaksa masker harus dipakai lagi. Jadi kelonggaran itu kita tarik dulu sampai situasinya memungkinkan baru kita buka lagi," ucap Maruf Amin di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (1/7).


Lebih lanjut, Maruf Amin juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan menjaga protokol kesehatan. Di sisi lain, pemerintah daerah diminta untuk melakukan pengendalian kasus.

"Kita tidak ingin mengurangi mobilitas masyarakat, sebab itu berpengaruh pada perkembangan ekonomi kita yang sudah membaik," tambahnya.

Data dari Satgas Penanganan Covid-19 menunjukkan, infeksi Covid-19 di Indonesia bertambah sebanyak 2.248 kasus pada Kamis (30/6). Jakarta menjadi daerah dengan jumlah kasus positif terbanyak.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya