Berita

Anggota DPRD Kota Bandung, Erwin/Net

Nusantara

Ramai Surat "Titip Siswa" ke Disdik Jabar, Begini Penjelasan Anggota DPRD Kota Bandung

SABTU, 25 JUNI 2022 | 06:09 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Surat rekomendasi penerimaan calon siswa kepada Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat dari pihak DPRD Kota Bandung memang benar adanya.

Anggota DPRD Kota Bandung, Erwin, mengakui surat rekomendasi tersebut dibuat dan ditandatangani dirinya sebagai anggota Komisi D DPRD Kota Bandung.

"Benar bahwa surat dimaksud dibuat, ditandatangani, dan dikirimkan saya dalam kapasitas sebagai anggota DPRD Kota Bandung," kata Erwin, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (24/6).


Erwin berdalih, surat rekomendasi yang dibuat merupakan tindaklanjut dari aspirasi warga Kota Bandung kepada dirinya. Menurutnya, ada warga yang mengalami kesulitan ekonomi untuk melanjutkan pendidikan anaknya khusus ke sekolah swasta.

"Aspek ekonomi menjadi pertimbangan utama saya untuk membantu menyampaikan keinginan warga agar anaknya diterima di sekolah negeri, mengingat biaya pendidikan di sekolah negeri jauh lebih terjangkau dibandingkan sekolah swasta," jelasnya.

Erwin menyebut tidak ada niatan dari dirinya untuk melakukan intervensi. Surat tersebut dibuat hanya bersifat rekomendasi.

"Sekadar permohonan atau usulan sebagaimana aspirasi yang saya terima sebagai anggota dewan Kota Bandung. Surat tersebut tidak bersifat memaksa atau mengintervensi proses PPDB, karena pihak dinas berhak penuh untuk mempertimbangkan atau mengabaikannya," lanjut Erwin.

Untuk menghindari kesalahpahaman dan kegaduhan di publik, Erwin mengaku telah menarik surat tersebut.

"Dengan ini saya menarik surat tersebut," tandasnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Bedakan Es Gabus dengan Spons Saja Tidak Bisa, Apalagi Ijazah Asli

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:09

Mendesak Pemberlakuan Cukai MBDK

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:03

Paling Ideal Kedudukan Polri di Bawah Presiden

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:21

MBG Lebih Mendesak, Lapangan Kerja Nanti Dulu Ya!

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:16

Eggi Sudjana Cs Telah Jadi Pelayan Kepentingan Politik Jokowi

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:11

Jokowi Butuh Perawatan Kesehatan Super Intensif

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:41

PKR Tatap Pemilu 2029 Mengandalkan Kader Daerah

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:09

Kubu Jokowi akan Terus Lancarkan Strategi Adu Domba terkait Isu Ijazah Palsu

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:04

Ahmad Luthfi Menghilang saat Bencana Menerjang Jateng

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:38

Roy Suryo akan Laporkan Balik Eggi Sudjana Cs

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:15

Selengkapnya