Berita

Pelantikan 2 menteri dan 3 wakil menteri baru oleh Presiden Joko Widodo, Rabu (15/6)/Setkab

Politik

Cak Hamid Pesimis Reshuffle Kabinet akan Banyak Membawa Perubahan Kinerja, Termasuk Urusan Migor

KAMIS, 16 JUNI 2022 | 19:50 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Komposisi reshuffle Kabinet Indonesia Maju yang baru terjadi dianggap lebih kental unsur akomodasi politik ketimbang spirit perbaikan kerja. Padahal, ekspektasi publik terhadap reshuffle adalah agar kerja-kerja menteri tidak hanya dikerjakan oleh segelintir orang.

"Komposisi reshuffle ini saya kira memang lebih kental unsur akomodasi politiknya ketimbang spirit perbaikan kinerja," ujar Direktur Visi Indonesia Strategis, Abdul Hamid kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (16/6).

Padahal, kata Abdul Hamid yang akrab disapa Cak Hamid, ekspektasi publik terhadap reshuffle ini sebenarnya sangat besar terkait perbaikan-perbaikan kinerja kabinet agar lebih akseleratif pasca berakhirnya pandemi.

"Tidak saja memberesi persoalan minyak goreng, tapi lebih pada soal bagaimana kabinet yang gemuk tapi hanya dikerjakan oleh segelintir orang, wabil khusus hanya dikerjakan oleh Luhut," kata Cak Hamid.

Karena menurut Cak Hamid, selama ini publik dipertontonkan bahwa dengan semua persoalan diurus oleh Luhut Binsar Pandjaitan.

"Jokowi ingin mengatakan bahwa beliau tidak percaya pada menteri-menteri tersebut? Pertanyaannya kemudian, mengapa para pembantu yang tidak bekerja dan tidak dipercaya itu dibiarkan saja bukan direshuffle?

"Saya sih agak pesimis reshuffle kali ini akan banyak membawa perubahan kinerja, termasuk misal bisa memberesi persoalan minyak goreng dalam waktu cepat," pungkas Cak Hamid.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya