Berita

Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, usai acara pemakaman Eril di Cimaung/RMOLJabar

Nusantara

Banyak Warga Doakan Eril Sepanjang Jalan hingga Pemakaman, Ridwan Kamil Terharu

SENIN, 13 JUNI 2022 | 16:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengaku telah sepenuhnya ikhlas atas kepergian putranya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril. Menurut Ridwan Kamil, Eril merupakan putra kebanggaan keluarga besar maupun teman sejawatnya.

"Innalilahi wainnailaihi rojiun, telah berpulang putra kami, cucu yang soleh bagi kakek dan neneknya, sosok yang melindungi bagi adiknya, sosok yang hangat bagi teman-temannya, selalu menolong sesamanya, mahasiswa cerdas, manusia yang memuliakan manusia," kata pria yang kerap disapa Kang Emil itu usai prosesi pemakaman, di Desa Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6).

Emil menuturkan, sosok Eril telah melakukan banyak kebaikan semasa hidupnya. Sehingga, dia menilai bahwa putranya telah menjalani tugas kehidupannya dengan baik.

"Ananda Emmeril Kahn Mumtadz telah selesai tugas di dunianya dengan paripurna, tidak kurang tidak lebih," ujar mantan Walikota Bandung ini.

Emil mengaku begitu terharu dengan kehadiran masyarakat yang telah bersedia dan sabar dalam menunggu iringan jenazah Eril.

"Saya menyaksikan tadi dalam sepanjang perjalanan begitu ikhlasnya masyarakat dalam mendoakan, begitu ridhonya melepas kepergian Eril," tandasnya.

Prosesi pemakaman Eril di Ciamung berlangsung sekitar satu jam. Ribuan orang mengiringi kepergian Eril.

Di luar area lokasi, banyak warga yang menyaksikan langsung prosesi pemakaman Eril di makam keluarga Ridwan Kamil, di Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya