Berita

Ilustrasi/Net

Kesehatan

Total Kasus Aktif Covid-19 Hari Ini Nyaris Tembus 5 Ribu Orang

SENIN, 13 JUNI 2022 | 16:48 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia pada Senin sore (13/6) masih tercatat lebih tinggi dari jumlah pasien sembuh. Alhasil, kasus aktif atau pasien yang harus melakukan isolasi jumlahnya kembali meningkat.

Berdasarkan catatan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, jumlah kasus aktif Covid-19 di Indonesia hari ini tercatat sebanyak 4.926 orang, atau bertambah 192 kasus dari jumlah kemarin yang sebanyak 4.538 kasus.

Jika dilihat secara persentase, kasus aktif di Indonesia kini tercatat sebanyak 0,1 persen dari total kasus positif.

Untuk kenaikan kasus positif harian secara nasional tercatat 591 orang, atau lebih tinggi dari jumlah kasus sembuh yang tercatat 390 orang.

Secara total nasional, kasus sembuh di Indonesia kini sudah sebanyak 5.899.501 orang atau sebanyak 97,3 persen dari total kasus positif positif Covid-19 nasional yang sudah mencapai 6.061.079 orang.

Sementara untuk kasus meninggal nasional hari ini bertambah sebanyak 9 orang. Jika dilihat totalnya, kasus meninggal kini naik menjadi 156.652 orang atau sebesar 2,6 persen dari total kasus positif.

Adapun untuk jumlah orang yang diduga terinfeksi atau biasa disebut kasus suspek, Satgas Penanganan Covid-19 mencatat ada sebanyak 2.475 orang yang tersebar di 34 provinsi yang terdampak Covid-19.

Pada hari ini, jumlah pemeriksaan yang dilakukan pemerintah sebanyak 44.567 orang dengan spesimen yang diambil sebanyak 66.300 sampel.

Untuk akumulasi pemeriksaan yang dilakukan di 1.254 laboratorium jejaring Satgas sejak April hingga hari ini, jumlahnya mencapai 65.694.367 orang dengan jumlah spesimen yang diambil mencapai 99.559.408 sampel.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Jabar Contoh Penggunaan Aplikasi Layanan Publik Terintegrasi

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:55

5 Tersangka Pembuat Plat Nomor Palsu DPR Dicokok

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:48

Dubes Najib: Geopolitik Global Dihadapkan pada Empat Titik Api

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:45

Soal "Gantian Posisi Ketum", Megawati Sedang Cek Ombak

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:36

Suzhou Kunlene, Perusahaan Film Packaging Indonesia yang Eksis dan Sukses di China

Selasa, 28 Mei 2024 | 07:07

Jabar Bisa Jadi Contoh Penggunaan Aplikasi Layanan Publik Terintegrasi

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:33

Disdik DKI Bantah Jual Beli Bangku Kosong

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:23

Cuaca Jakarta Diprediksi Cerah Berawan hingga Rabu Dini Hari

Selasa, 28 Mei 2024 | 06:13

Rasyidi Menunggu Perintah PDIP

Selasa, 28 Mei 2024 | 05:40

Ajaib Bagikan Bonus Tambahan 1 Persen dari Portofolio

Selasa, 28 Mei 2024 | 05:25

Selengkapnya