Berita

Ketua Iluni UI, Andre Rahadian dalam acara Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, yang digelar di Gedung Nusantara 4 DPR/MPR RI/Repro

Nusantara

Ketua Iluni UI: Hindari Labeling dan Doxing yang Bisa Mencerai Beraikan Bangsa

SABTU, 11 JUNI 2022 | 12:11 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Persatuan dalam berbangsa dan bernegara menjadi salah satu fokus Ikatan Alumni Universitas Indonesia (Iluni UI) yang ikut mendorong agar bisa terwujud dalam kehidupan bermasyarakat.

Ketua Iluni UI, Andre Rahadian, menyampaikan pokok-pokok pikiran gerakan "Kohesi Kebangsaan" yang dicanangkan pihaknya dalam mewujudkan persatuan bangsa dalam acara Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, yang digelar di Gedung Nusantara 4 DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (11/6).

"Kohesi kebangsaan adalah sebuah gerakan yang membawa pesan persatuan, bahwa dalam perbedaan tidak harus saling serang, berbeda bukan berarti tak bisa bekerjasama dalam mewujudkan cita-cita pembangunan, melakukan kerja-kerja nyata," ujar Andre.

Andre melihat, kondisi bangsa saat ini pasca kontestasi Pemilu Serentak 2019 lalu masih berbekas nyata di kehidupan sehari-hari masyarakat. Yaitu, masih terjadi pembelahan di akar rumput.

"Sudah hampir lewat 3 tahun ternyata di masyarakat masih menyisakan polarisasi. Dan hal ini juga diperkuat atau ditambah dengan pandemi selama 2 tahun juga ternyata berdampak dari geo politik yang ada di sekitar kita," tuturnya.

Maka dari itu, Iluni UI bersama-sama dengan DPR RI berupaya mengembalikan semangat persatuan Indonesia lewat gerakan Sosialisasi 4 Pilar yang dikorelasi dengan gerakan Kohesi Kebangsaan.

"Yang kita hindari adalah labeling, framing, doxing yang sekarang menjadi populer yang bisa mencerai beraikan bangsa ini. Maka upaya menjalin sinergi ini kami lakukan dengan mengadakan berbagai audiensi, termasuk hari ini," demikian Andre.

Dalam acara bertajuk "Reinvensi Ke-Indonesiaan Kita, Kepemimpinan, Keindonesiaan dan Patriotisme Dalam Indonesia Pasca Pandemi" ini turut hadir sejumlah tokoh dari unsur pimpinan lembaga pemerintahan hingga tokoh politik.

Sejumlah pimpinan lembaga yang hadir di antaranya Wakil Ketua MPR RI Ririe fraksi Partai Nasdem L. Moerdijat, Wakil Ketua MPR RI fraksi PPP Arsul Sani, Wakil Menteri Desa dan PDTT Budi Arie Setiadi.

Sementara, tokoh politik yang hadir antara lain Sekretris Jendral PAN Eddy Soeparno, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon hadir secara virtual, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Nurul Arifin hadir secara virtual, dan Kepala Staf Presiden PKS Pipin Sopian.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya