Berita

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Desmond J Mahesa/Net

Politik

Desmond J Mahesa: PKS Oposisi Cuma Omong Kosong!

SENIN, 30 MEI 2022 | 20:36 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

DPP Partai Gerindra pada prinsipnya membuka diri berkoalisi dengan partai politik dengan siapapun nantinya yang akan menjadi calon pendamping Ketua Umum Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Baik itu dari parpol koalisi pemerintah maupun oposisi.

Namun, saat disinggung soal partai oposisi yang kemungkinan akan berkoalisi dengan Gerindra, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Desmond J Mahesa justru mempertanyakan hal tersebut. Menurutnya, nyaris tidak ada oposisi di parlemen saat ini.

“Memangnya ada oposisi? PKS bukan oposisi. Nih, kalau PKS merasa oposisi, gede rasa saja. Gede rasa aja tuh orang,” tegasnya kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (30/5).


Desmond lantas mengungkapkan alasan kenapa ia menyebut PKS itu bukanlah partai oposisi. Menurutnya, jika benar PKS berperan sebagai partai oposisi maka “kue” di parlemen tidak akan disikat.

“Kenyataannya dia (PKS), kue-kue di parlemen diambil juga. Tidak ada oposisi. Kalau dia oposisi, kue parlemen tidak usah diambil sama dia. Omong kosong saja itu. PKS bukan oposisi,” tegas mantan Aktivis ‘98 ini.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI fraksi Gerindra ini menyebutkan, PKS hanya ingin terlihat berbeda agar seolah berada di luar pemerintahan Presiden Joko Widodo. Padahal, PKS tidak ubahnya seperti Gerindra yang berperan sebagai partai kolaisi pemerintah.

“Iya, dia cuma pengen berbeda agar orang yang tidak paham parlemen seolah-olah oposisi. Bagi kita yang di parlemen, memangnya apa bedanya PKS sama Gerindra. Sama saja,” pungkasnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Bedakan Es Gabus dengan Spons Saja Tidak Bisa, Apalagi Ijazah Asli

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:09

Mendesak Pemberlakuan Cukai MBDK

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:03

Paling Ideal Kedudukan Polri di Bawah Presiden

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:21

MBG Lebih Mendesak, Lapangan Kerja Nanti Dulu Ya!

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:16

Eggi Sudjana Cs Telah Jadi Pelayan Kepentingan Politik Jokowi

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:11

Jokowi Butuh Perawatan Kesehatan Super Intensif

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:41

PKR Tatap Pemilu 2029 Mengandalkan Kader Daerah

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:09

Kubu Jokowi akan Terus Lancarkan Strategi Adu Domba terkait Isu Ijazah Palsu

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:04

Ahmad Luthfi Menghilang saat Bencana Menerjang Jateng

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:38

Roy Suryo akan Laporkan Balik Eggi Sudjana Cs

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:15

Selengkapnya