Berita

Menteri Luar Negeri Inggris Liz Truss/Net

Dunia

Inggris: Rusia Tidak Boleh Menang, Sah Bagi Ceko untuk Mendukung Ukraina dengan Tank dan Pesawat Tempur

SABTU, 28 MEI 2022 | 07:18 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Perang Rusia di Ukraina menunjukkan bahwa Moskow bertindak bukan saja terhadap rakyat Ukraina, tetapi juga terhadap kebebasan, kedaulatan, dan supremasi hukum di negara-negara Barat.

Menteri Luar Negeri Inggris Liz Truss menyampaikan hal itu dalam kunjungannya ke Praha, Jumat (27/5), dan mengatakan negara-negara Barat mestinya tidak akan merasa aman jika Rusia memenangkan perang tersebut.

"Kita harus memastikan Ukraina memenangkan perjuangan besar untuk kebebasan ini," katanya, seperti dikutip dari AFP.


"Jika dia (Presiden Rusia Vladimir Putin) berhasil di Ukraina, kami tidak akan pernah merasa aman lagi," katanya, menurut salinan pidato yang dirilis oleh Kantor Luar Negeri Inggris.

Truss muncul pada konferensi pers bersama dengan mitranya dari Ceko Jan Lipavsky di Praha. Truss kembali menyuarakan bahwa penting untuk Ukraina memenangkan perang melawan Rusia, serta persiapan untuk memenuhi semua kebutuhan jika konflik tersebut berjalan dalam jangka yang panjang.

Ia menegaskan sah bagi sekutu untuk mengirim tank dan pesawat ke Ukraina.

"Kami sangat jelas bahwa sangat sah untuk mendukung Ukraina dengan tank, dengan pesawat dan kami sangat mendukung pekerjaan yang telah dilakukan Republik Ceko mengirim tank ke Ukraina," kata Truss.

Republik Ceko menjadi negara anggota NATO pertama yang mengumumkan penyediaan tank ke Ukraina. Kini, Ceko juga yang menjadi negara pertama yang mengumumkan penyediaan helikopter tempur untuk Angkatan Bersenjata Ukraina.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya