Berita

Bendera NATO dan Amerika Serikat /Net

Dunia

NATO Jamin Turki Tidak akan Ganggu Keputusan Swedia dan Finlandia Gabung ke NATO

SENIN, 16 MEI 2022 | 14:18 WIB | LAPORAN: SULTHAN NABIL HERDIATMOKO

NATO dan Amerika Serikat meyakinkan dunia bahwa mereka percaya Turki tidak akan dapat mengganggu gugat keanggotaan Finlandia dan Swedia dalam aliansi militer Barat mereka.

Turki telah mengejutkan sekutunya dalam beberapa hari terakhir dengan mengatakan bahwa mereka memiliki keraguan tentang keanggotaan Finlandia dan Swedia.

Ankara mengajukan tuntutannya pada hari Minggu (15/5) di sela-sela pertemuan para menteri luar negeri di Berlin, Jerman.


Ankara mengatakan ingin negara-negara Nordik menghentikan dukungan untuk kelompok militan Kurdi yang ada di wilayah mereka, dan mencabut larangan beberapa penjualan senjata ke Turki.

“Saya yakin bahwa kami akan dapat mengatasi kekhawatiran yang telah diungkapkan Turki dengan cara yang tidak menunda keanggotaan,” kata Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg merespons keraguan Ankara, dimuat oleh Reuters, Senin (16/5).

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken juga mendukung pernyataan Stoltenberg.

"Saya sangat yakin bahwa kami akan mencapai konsensus tentang itu. NATO adalah tempat untuk berdialog," ujar Blinken mendukung posisi Stoltenberg.

Dari sisi Turki, Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu mengatakan pembicaraan dengan mitra Swedia dan Finlandia di Berlin telah membantu.

Kedua negara telah membuat saran untuk menanggapi kekhawatiran Ankara, yang akan dipertimbangkan oleh Turki, sementara dia telah memberi mereka bukti bahwa terdapat kelompok teroris di wilayah mereka.

Sebelumnya, Presiden Finlandia Sauli Niinisto mengkonfirmasi pada hari Minggu (15/5) bahwa negaranya akan mendaftar untuk bergabung dengan NATO.

Di saat yang sama, Partai Sosial Demokrat yang berkuasa di Swedia mengumumkan perubahan kebijakan resmi yang akan membuka jalan bagi negara mereka untuk menerapkannya dalam beberapa hari.

Perdana Menteri Swedia Magdalena Andersson mengatakan dia akan pergi ke parlemen pada Senin malam untuk memastikan keanggotaan, yang sekutu NATO harapkan akan dibuat bersama dengan Finlandia.

"Hari ini Partai Sosial Demokrat Swedia mengambil keputusan bersejarah untuk mengatakan ya untuk mengajukan keanggotaan dalam aliansi pertahanan NATO," cuit menteri luar negeri Swedia, Ann Linde.

"Invasi Rusia ke Ukraina telah memperburuk situasi keamanan Swedia dan Eropa secara keseluruhan," tutup Linde.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Corak Kita di Mata Marx

Kamis, 29 Januari 2026 | 06:01

Hoaks Tersangka Putriana Dakka Dilaporkan ke Divisi Propam Mabes

Kamis, 29 Januari 2026 | 05:55

Pelukan Perkara Es Jadul

Kamis, 29 Januari 2026 | 05:29

Eggi Sudjana: Roy Suryo Belagu, Sok Merasa Hebat

Kamis, 29 Januari 2026 | 05:12

Sekda Jateng Turun Tangan Cari Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Kamis, 29 Januari 2026 | 05:00

Polisi Pastikan Seluruh Karyawan Pabrik Swallow Medan Selamat

Kamis, 29 Januari 2026 | 04:31

Mengenal Luluk Hariadi, Tersangka Korupsi Pengadaan Baju Ansor Rp1,2 Miliar

Kamis, 29 Januari 2026 | 04:17

Tanggung, Eggi-Damai Lubis Harusnya Gabung Jokowi Sekalian

Kamis, 29 Januari 2026 | 04:11

Eggi Sudjana: Tak Benar Saya Terima Rp100 Miliar

Kamis, 29 Januari 2026 | 03:40

Hukum Berat Oknum Polisi-TNI yang Tuduh Penjual Es Gabus Jual Produk Berbahan Spons

Kamis, 29 Januari 2026 | 03:08

Selengkapnya