Berita

Tokoh senior DR. Rizal Ramli/Net

Politik

Saran dari Rizal Ramli untuk Pemimpin yang Sudah Jadi Bebek Lumpuh

MINGGU, 08 MEI 2022 | 15:18 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Menjelang masa kepemimpinan yang habis, seorang pemimpin biasanya akan menjadi “bebek lumpuh”. Disebut bebek lumpuh lantaran omongannya sudah tidak dianggap dan tidak lagi memiliki wibawa karena perintah tidak dilaksanakan oleh bawahannya.

Tokoh senior DR. Rizal Ramli mengatakan bahwa fenomena ini biasa terjadi di negara-negara barat setiap enam bulan sebelum masa jabatan seorang pemimpin berakhir.

Namun demikian, dia merasa heran dengan yang terjadi di tanah air. Sebab, Presiden Joko Widodo seolah sudah mengalami fase tersebut. Padahal, masa jabatannya masih efektif hingga 2 tahun lagi.


“Masih 2 tahun lagi, Jokowi sudah bagaikan ‘Lame Duck’ (Bebek Lumpuh): sudah tidak effektif, keputusan-keputusannya banyak ngawur dan diabaikan oleh pejabat-pejabat di bawahnya,” ujarnya lewat akun Twitternya pribadinya, @RamliRizal pada Minggu (8/5).

Menko Perekonomian era Presiden Gus Dur ini mengaku mendapat banyak pertanyaan dari warganet usai memberi pendapat tersebut.

Pertanyaan itu tentang hal apa yang perlu dilakukan agar bangsa dan rakyat tidak dirugikan jika pemimpin sudah bebek lumpuh. Apalagi fase itu akan dialami hingga 2 tahun ke depan.

Rizal Ramli menjawab ringan. Yang dibutuhkan hanya ketegasan pemimpin untuk bersih-bersih kabinet.

“Reshufle menteri-menteri KKN dan nirprestasi tidak punya nyali,” tutupnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya