Berita

Wakil Gubernur Jabar, UU Ruzhanul Ulum/Ist

Nusantara

Dorong Terciptanya Hubungan Baik dengan Siswa, Wagub Jabar Minta Guru Tidak Banyak Beri Tugas

SENIN, 25 APRIL 2022 | 04:41 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Hubungan baik dengan siswa/siswi harus mampu dan terus dibangun para pendidik/guru. Dengan begitu, para guru dapat menjadi orangtua yang berperan mengayomi anak-anak peserta didik di lingkungan sekolah.

Hal tersebut dikatakan Wakil Gubernur Jabar, Uu Ruzhanul Ulum, dalam kegiatan Milenial SmarTren Ramadan 1443 H, di SMA Negeri 2 Banjar, Langensari, Kota Banjar, Jumat kemarin (22/4).

Menurut Uu, guru sebagai poros utama pendidikan harus berperan yang memberikan pengajaran sekaligus bimbingan, penilaian, dan melakukan evaluasi terhadap perkembangan para siswa sebagai peserta didik.

Lebih dari itu, hubungan emosional yang terbangun dengan baik antara guru dan siswa diharapkan dapat menghadirkan perhatian yang baik pula terhadap perkembangan siswa.

"Saya ingin ada kedekatan antara guru dengan siswa, ngobrol di sela-sela kegiatan belajar. Sehingga tidak hanya jadi guru di kelas, jadi mereka (para siswa) datang ke sekolah tenang, karena merasa ada orang tua di sekolah," kata Uu, dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Minggu (24/4).

Karena itu, Uu mendorong pola pembelajaran yang efektif, sehingga sasaran yang ingin dicapai pada setiap mata pelajaran dapat terpenuhi.

"Kalau bisa jangan terlalu banyak tugas," kata dia.

Uu percaya, para guru sebagai tenaga pengajar sudah paham bagaimana metode pembelajaran yang efektif. Maka ia mendorong konsistensi terhadap hal tersebut.

Selain materi pembelajaran di sekolah, Uu mendorong pembentukan karakter dan akhlak para siswa dengan metode efektif demi hadirnya generasi Jabar yang paripurna sejalan dengan cita-cita Juara Lahir dan Batin.

"Saya sering menyampaikan juga bahwa Jabar Juara Lahir Batin termasuk dalam dunia pendidikan. Jadi tidak hanya pendidikan yang bersifat duniawi, kami ingin juga pendidikan yang bersifat ukhrawi," katanya.

Maka dari itu, pelaksanaan Smart Pesantren (SmartTren), menjadi salah satu program inovasi yang dilaksanakan selama bulan Ramadan agar hadir generasi milenial yang berakhlakul karimah.

"Dengan harapan SmartTren membuat semangat siswa. Tujuannya ingin membangun karakter siswa siswi tingkat menengah atas di Jabar, supaya multidimensi, Juara pada dimensi ukhrawi dan duniawi sekaligus," harap Uu.

"Kami tidak mau anak siswa SMA menjadi pribadi yang sekuler. Karena tidak pernah mengaji di sekolah tidak dididik ukhrawi-nya, sehingga mereka tidak memikirkan agama," tambah dia.

"Mari kita arahkan anak- anak, dorong anak-anak oleh para guru untuk belajar ilmu ukhrawi," pungkasnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Satgas Judi Online Jangan Hanya Fokus Penegakkan Hukum

Minggu, 28 April 2024 | 08:06

Pekerja Asal Jakarta di Luar Negeri Was-was Kebijakan Penonaktifan NIK

Minggu, 28 April 2024 | 08:01

PSI Yakini Ekonomi Indonesia Stabil di Tengah Keriuhan Pilkada

Minggu, 28 April 2024 | 07:41

Ganjil Genap di Jakarta Tak Berlaku saat Hari Buruh

Minggu, 28 April 2024 | 07:21

Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan dan Cerah Cerawan

Minggu, 28 April 2024 | 07:11

UU DKJ Beri Wewenang Bamus Betawi Sertifikasi Kebudayaan

Minggu, 28 April 2024 | 07:05

Latihan Evakuasi Medis Udara

Minggu, 28 April 2024 | 06:56

Akibat Amandemen UUD 1945, Kedaulatan Hanya Milik Parpol

Minggu, 28 April 2024 | 06:26

Pangkoarmada I Kunjungi Prajurit Penjaga Pulau Terluar

Minggu, 28 April 2024 | 05:55

Potret Bangsa Pasca-Amandemen UUD 1945

Minggu, 28 April 2024 | 05:35

Selengkapnya