Berita

Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Habib Lutfi bin Yahya menyambut kunjungan Menhan Prabowo Subianto di kediamannya di Pekalongan/Net

Politik

Prabowo Temui Habib Lutfi, PA 212: Semoga Tidak Lupa dan Bisa Silaturahmi ke HRS

RABU, 20 APRIL 2022 | 12:59 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Silaturahmi yang dilakukan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto ke kediaman Habib Lutfi bin Yahya merupakan sesuatu yang bagus. Namun, Prabowo diingatkan untuk tidak lupa bersilaturahmi dengan ulama yang mendukungnya habis-habisan pada Pilpres 2019 lalu.

Hal itu disampaikan langsung Sekretaris Majelis Syuro Persaudaraan Alumni (PA) 212, Ustaz Slamet Ma'arif, menanggapi silaturahmi Prabowo ke kediaman Habib Lutfi di Pekalongan, Jawa Tengah, pada Selasa malam (19/4).

"Bagus menjalin silaturahmi dengan ulama dan habib," ujar Slamet kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu siang (20/4).


Namun demikian, Slamet berharap agar Prabowo untuk tidak lupa melakukan silaturahmi juga kepada para ulama yang mendukungnya saat Pilpres 2019. Seperti bersilaturahmi kepada Habib Rizieq Shihab (HRS).

"Semoga tidak lupa dan bisa silaturahmi juga dengan ulama dan habaib yang mendukungnya habis-habisan di tahun 2019, seperti HRS dan sebagainya," pungkas Slamet.

Pertemuan yang hangat terjadi di kediaman Habib Lutfi bin Yahya di Pekalongan, Jawa Tengah, saat menerima kunjungan Ketum Gerindra Prabowo Subianto bersama rombongan. Tuan rumah pun menyambut tamunya dengan sajian khas Timur Tengah, yaitu nasi mandi dan daging kambing.

Prabowo tampak didampingi Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, dan sejumlah kader Gerindra.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya