Berita

Gambar satelit Kota Mariupol, Ukraina yang telah dikepung Rusia/Maxar

Dunia

Pasukan Ukraina Tolak Menyerah, Rusia Akan Isolasi Mariupol

SENIN, 18 APRIL 2022 | 12:22 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pasukan Ukraina yang tersisa di Mariupol telah bersumpah untuk berjuang sampai akhir dan menolak untuk menyerahkan diri setelah Rusia memberikan ultimatum.

Rusia telah mengeluarkan tenggat waktu hingga Minggu (17/4) pukul 6 waktu setempat bagi pasukan Ukraina untuk menyerah jika mereka ingin tetap hidup. Peringatan tersebut disampaikan Kementerian Pertahanan Rusia setelah mereka mengklaim pasukannya telah membersihkan Mariupol dari tentara Ukraina.

Para pejuang Ukraina sendiri dilaporkan masih bersembunyi di pabrik baja Azovstal untuk berlindung.

"Kota ini masih belum jatuh," kata Perdana Menteri Denys Shmyhal, beberapa jam setelah tenggat waktu.

"Masih ada pasukan militer kita, tentara kita. Jadi mereka akan berjuang sampai akhir,” tambahnya.

Menyusul penolakan pejuang Ukraina untuk menyerahkan Mariupol, pasukan Rusia dilaporkan akan mengisolasi kota tersebut pada Senin (18/4). Jalur masuk dan keluar akan ditutup, dan mereka yang tinggal di sana akan diberikan kartu izin khusus.

“Ratusan warga harus antre untuk mendapatkan izin, yang tanpanya minggu depan tidak mungkin tidak hanya berpindah antar distrik kota, tetapi juga berada di jalanan,” kata penasihat walikota, Petro Andriushchenko.

Jika Rusia berhasil mengambil alih Mariupol, maka itu akan menjadi kota besar pertama yang jatuh ke tangan Moskow sejak mereka memulai invasi ke Ukraina pada 24 Februari lalu.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya