Berita

Sandiaga Uno saat ke Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur/RMOL

Politik

Sandiaga Uno: Setelah Kesehatan, Kini Saatnya Berjuang Selamatkan Perekonomian

MINGGU, 17 APRIL 2022 | 23:54 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Masalah pengangguran yang kerap kali dikeluhkan masyarakat, menjadi perhatian tersendiri bagi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno. Bahkan, untuk menjawab masalah itu Sandiaga menginisiasi pembekalan wirausaha bagi masyarakat.

Salah satunya, dilakukan Sandiaga bersama Rumah Siap Kerja (RSK) dan Rumah Sandi Uno Indonesia (RSI), yang menyerahkan bantuan pengembangan wirausaha dalam program "Juragan Lele Balap" di Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.

"Ini adalah budidaya ikan dalam ember yang dilengkapi dengan budidaya sayur-sayuran lalapan di atas embernya," kata Sandiaga, Minggu (17/4).

Sandiaga bersama RSK dan RSI juga memberikan pelatihan cara memasarkan dengan nilai ekonomis yang baik untuk masyarakat. Hal ini, dilakukan untuk meningkatkan penghasilan saat harga bahan pokok mengalami kenaikan.

"Harga-harga akan terkerek naik. Untuk menyikapinya warga bisa memiliki penghasilan tambahan dengan budidaya ikan lele dalam ember dan juga nanti setelah dipanen bisa menjadi produk-produk olahan," terangnya.

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini juga berharap, program ini menciptakan lapangan usaha dan peluang kerja baru sehingga membangkitkan ekonomi Indonesia.

"Kita sudah berjuang sama-sama untuk menyelamatkan kesehatan masyarakat. Sekarang kita berjuang sama-sama, saya ingin mengajak untuk berjuang menyelamatkan perekonomian kita," pungkasnya.

Adapun bantuan yang diberikan berupa 200 ember dan 10 ribu bibit lele. Dalam satu ember berisikan 50 bibit lele.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya