Berita

Sandiaga Uno saat ke Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur/RMOL

Politik

Sandiaga Uno: Setelah Kesehatan, Kini Saatnya Berjuang Selamatkan Perekonomian

MINGGU, 17 APRIL 2022 | 23:54 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Masalah pengangguran yang kerap kali dikeluhkan masyarakat, menjadi perhatian tersendiri bagi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno. Bahkan, untuk menjawab masalah itu Sandiaga menginisiasi pembekalan wirausaha bagi masyarakat.

Salah satunya, dilakukan Sandiaga bersama Rumah Siap Kerja (RSK) dan Rumah Sandi Uno Indonesia (RSI), yang menyerahkan bantuan pengembangan wirausaha dalam program "Juragan Lele Balap" di Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.

"Ini adalah budidaya ikan dalam ember yang dilengkapi dengan budidaya sayur-sayuran lalapan di atas embernya," kata Sandiaga, Minggu (17/4).


Sandiaga bersama RSK dan RSI juga memberikan pelatihan cara memasarkan dengan nilai ekonomis yang baik untuk masyarakat. Hal ini, dilakukan untuk meningkatkan penghasilan saat harga bahan pokok mengalami kenaikan.

"Harga-harga akan terkerek naik. Untuk menyikapinya warga bisa memiliki penghasilan tambahan dengan budidaya ikan lele dalam ember dan juga nanti setelah dipanen bisa menjadi produk-produk olahan," terangnya.

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini juga berharap, program ini menciptakan lapangan usaha dan peluang kerja baru sehingga membangkitkan ekonomi Indonesia.

"Kita sudah berjuang sama-sama untuk menyelamatkan kesehatan masyarakat. Sekarang kita berjuang sama-sama, saya ingin mengajak untuk berjuang menyelamatkan perekonomian kita," pungkasnya.

Adapun bantuan yang diberikan berupa 200 ember dan 10 ribu bibit lele. Dalam satu ember berisikan 50 bibit lele.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya