Berita

Wakil Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), Anwar Abbas/Net

Politik

Anwar Abbas: Parpol Sudah Tidak Dipercaya karena Sering Terlibat Skandal Amoral

SELASA, 05 APRIL 2022 | 11:01 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kepercayaan publik kepada partai politik kian menurun. Partai politik dianggap sudah tidak merepresentasikan rakyat dalam sikap politik, sosial, maupun ekonomi.

Wakil Ketua MUI, Anwar Abbas menyampaikan, ketidakpercayaan publik makin menjadi-jadi saat adanya beberapa pimpinan dan anggota parpol terseret skandal amoral.

“Dan dalam kasus-kasus yang terkait dengan praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme ( KKN) kita ketahui semua itu benar-benar telah merusak negeri ini,” tegas Anwar lewat keterangan tertulisnya, Selasa (5/4).


Selain itu, adanya oligarki politik telah menghambat dan merusak regenerasi, suksesi, dan demokrasi yang diidam-idamkan masyarakat selama ini.

Alasan lain masyarakat muak dengan partai politik lantaran kuat dan besarnya peranan para pemilik kapital di dalam mewarnai perilaku pimpinan dan anggota parpol.

“Sehingga banyak UU dan kebijakan yang ada di negeri ini lebih banyak mengakomodir aspirasi para pemilik kapital (bukan rakyat umum),” imbuhnya.

Jika situasi ini terus berlangsung, Anwar menilai citra parpol akan makin terpuruk dan memperburuk perkembangan demokrasi dan perjalanan bangsa ini ke depannya.

"Semoga pihak parpol dan kita semua berhasil mendorong dan memperbaikinya,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya