Berita

Tradisi Meugang di Aceh dimulai sejak tahun 1907/Net

Nusantara

Lestarikan Tradisi Meugang, Binda Aceh Ambil Peran Siapkan Vaksinasi Booster

MINGGU, 03 APRIL 2022 | 18:48 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Aceh ambil bagian dalam pelestarian tradisi Meugang. Meugang atay Makmeugang merupakan tradisi masyarakat Aceh untuk menyambut puasa Ramadhan memasak daging kambing atau sapi ramai-ramai dan menikmatinya bersama keluarga, tetangga, atau sesama jamaah masjid atau meunasah.

Kepala Binda Aceh, Andi Roediprijatna W. mengatakan, tradisi Meugang patut dilestarikan karena merupakan perwujudan nilai-nilai luhur yang dipegang masyarakat. Yakni, wujud jadi semangat gotong-royong, kebersamaan, syukur dan berbagi, hingga perekatan hubungan sosial.

Dikatakan Andi, Binda Aceh ambil bagian dengan memastikan keamanan masyarakat yang hadir pada acara itu dengan memberikan vaksinasi, baik dosis pertama, kedua serta dosis ketiga atau booster.

"Di masa pandemi, kita harus asumsikan virus corona ada di mana-mana. Terlebih di keramaian. Karena itu, setiap orang harus memiliki kekebalan tubuh yang memadai karena sudah divaksin  dosis primer atau dosis booster," ujar Andi dalam keterangannya, Minggu (3/4).

"Serta masyarakat harus memiliki pelindung tambahan berupa prosedur kesehatan yang baik berupa masker, cuci tangan, hingga pengaturan jarak interaksi," sambungnya.

Andi menegaskan, Binda Aceh akan terus melakukan percepatan vaksinasi di seluruh lapisan masyarakat dan wilayah di Aceh, termasuk selama Ramadhan ini.

Sehari jelang puasa misalnya, Binda Aceh juga menggelar vaksinasi massal secara serentak di 5 kabupaten kota dengan sasaran anak-anak hingga lansia, baik untuk dosis primer maupun booster.

"Percepatan vaksinasi harus terus berjalan, imunitas masyarakat harus terus ditingkatkan. Apalagi memasuki bulan puasa interaksi sosial akan semakin meningkat, masyarakat sangat aktif mengikuti acara meugang, buka bersama, tarawih berjamaah, dan nanti jelang Lebaran   sebagian masyarakat akan pulang kampung," terangnya.

Adapun jejak tradisi Meugang di Aceh dimulai sejak tahun 1907, saat Sultan Iskandar Muda memimpin Kerajaan Aceh Darussalam.

Meugang adalah tradisi memasak daging sehari sebelum Ramadhan, sebelum Idul Fitri, dan sebelum Idul Adha. Praktis, tradisi ini dilakukan tiga kali dalam setahun oleh masyarakat Aceh.

Tradisi warisan Sultan Iskandar Muda itu masih bertahan hingga generasi milenial saat ini. Bahkan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bahkan telah memasukan meugang menjadi warisan budaya tak benda sejak tahun 2016.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya