Berita

Anggota Komisi VI Andre Rosiade/Net

Politik

Minta Program Kompor Listrik Direalisasikan, Andre Rosiade: Untuk Atasi Over Supply dan Hemat Devisa

SENIN, 28 MARET 2022 | 21:45 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Direktur Utama PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Darmawan Prasodjo diminta untuk segera merealisasikan program konversi kompor gas elpiji ke kompor listrik pada tahun ini.

Anggota Komisi VI Andre Rosiade menilai, program konversi gas elpiji ke listrik bisa menjadi salah satu solusi atas kelebihan pasokan listrik atau over supply yang dialami PLN. Selain itu, dengan konversi gas ke listrik bakal terjadi efisiensi sebesar Rp 60 triliun dari impor elpiji.

"PLN kan over supply. Saya mendorong agar kompor listrik segera diwujudkan. Kenapa kompor listrik harus diwujudkan? Karena kita bisa menghemat cadangan devisa kita sebesar Rp 60 triliun," kata Andre dalam rapat dengar pendapat Komisi VI DPR RI dengan Dirut PT PLN, Senin (28/3).

Selain menghemat devisa negara, kata Andre, penggunaan kompor listrik juga sangat ekonomis. Dia mencontohkan, untuk memasak 10 liter air, kompor listrik berkapasitas 1.200 watt hanya membutuhkan biaya sebesar Rp 1.200. Sementara dengan menggunakan gas elpiji, memakan biaya Rp 6.000.

Karena itu, legislator Partai Gerindra ini, meminta program kompor listrik menjadi fokus utama Dirut PLN di tahun 2022. Terlebih saat ini sudah ada kolaborasi antara Kementerian BUMN dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk mendukung program kompor listrik.

Kolaborasi dua itu tertuang dalam penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara PT PLN dengan BUMN karya.

Masih dikatakan Andre, dia meminta Dirut PLN beserta jajarannya segera menyusun strategi agar konversi gas ke listrik bisa berjalan sesuai harapan.

"Saya minta tahun 2022 ini jadi fokus Pak Darmawan Prasodjo. Kalau Bapak bisa ngurus kompor listrik, cadangan devisa kita bisa terselematkan sebesar Rp 60 triliun," kata Andre.

"Tolong laporkan kepada kami nanti bagaimana perkembangan kompor listri. Bagaimana strategi Bapak dan jajaran di PLN agar kompor listrik ini bisa terwujud sebagai program unggulan," pungkas Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Barat ini.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya