Berita

Presiden keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)/Net

Politik

Bukan Jokowi, Arief Poyuono: Penyelamat Ekonomi Nasional Kita Hari Ini adalah SBY

JUMAT, 18 MARET 2022 | 15:53 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kondisi ekonomi Indonesia saat ini bisa selamat dari keterpurukan diklaim bukan berkat kinerja Presiden Joko Widodo, melainkan karena era pemerintahan sebelumnya.

Menurut politisi Arief Poyuono, Indonesia bisa bertahan dari keterpurukan akibat kebijakan ekonomi era Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Kalau mau jujur dan pakai fakta, hari ini ekonomi Indonesia bisa selamat itu akibat kebijakan Pak SBY," kata Arief Poyuono kepada redaksi, Jumat (18/3).

Dikatakan Poyuono, salah satu kebijakan SBY yang menyelamatkan ekonomi Indonesia hari ini adalah ekspor batubara dan CPO kelapa sawit.

"Pertumbuhan ekonomi hari ini juga akibat pembukaan lahan sawit besar-besaran, pemberian IUP batubara di era Pak SBY," lanjut Poyuono.

"Jadi SBY-lah penyelamat ekonomi nasional kita hari ini yang terkapar akibat dampak Covid-19," sambung Ketua Umum Federasi Serikat Pekerja BUMN Bersatu ini.

Namun tak hanya dampak kepada ekonomi Indonesia, kebijakan era Presiden SBY juga turut berdampak positif bagi para politisi sekaligus pemilik kebun sawit berskala besar di Tanah Air, meski tidak disebutkan siapa saja politisi yang dimaksud.

"Para politisi yang punya kebun sawit luas dan lahan batubara yang besar itu dulu mengekor pada SBY, hari ini menikmati hasilnya," tandasnya.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya