Berita

Presiden Joko Widodo harusnya lebih bangga jika Indonesia mampu mengekspor mobil Esemka/Net

Politik

Jokowi Bangga dengan Ekspor Mobil CBU, Pengamat: Mobil Esemka Apa Kabarnya?

KAMIS, 10 MARET 2022 | 11:12 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ekspor ratusan ribu mobil completely built up (CBU) dari Pelabuhan Patimban, Kabupaten Subang, Jawa Barat ke Australia yang dilepas Presiden Joko Widodo (Jokowi) memang layak dibanggakan. Sebab, seluruh mobil itu merupakan karya anak bangsa, meski masih menggunakan merek luar negeri.

"Ekspor mobil CBU kita patut bangga karena itu kan karya anak bangsa, katanya kan gitu," ujar Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR), Ujang Komarudin, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis siang (10/3).

Namun begitu, menurut Ujang, Presiden Jokowi harusnya lebih bangga dengan mobil Esemka yang memang asli buatan anak bangsa. Sayangnya, mobil Esemka yang pernah jadi jagoan Jokowi itu hingga kini belum diketahui nasibnya.


"Nah, harusnya Presiden Jokowi bangga juga dong sama mobil Esemka, itu orisinal karya anak bangsa juga kan. Dulu Presiden Jokowi sering bangga-banggakan mobil Esemka kan? Itu gimana sekarang kabarnya," tambah pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia ini.

Dalam acara pelepasan ekspor mobil di Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, pada Selasa kemarin (8/3), Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa target ekspor mobil tahun ini dinaikan.

Pasalnya, ia melihat sejak Pelabuhan Patimban beroperasi pada Desember 2021, ekspor mobil terus melonjak.

"Sebelumnya direncanakan tahun ini bisa ekspor dari sini kurang lebih 160 ribu, melihat progres tiga bulan ini kelihatannya bisa naik menjadi 180 ribu mobil," kata Jokowi yang dikutip dari kanal Youtube Sekretariat Presiden.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

KPK Tidak Ragu Tetapkan Yaqut Cholil Tersangka

Kamis, 08 Januari 2026 | 20:04

KPK Ultimatum Kader PDIP Nyumarno Hadiri Pemeriksaan

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:47

Wanita Ditembak Mati Agen ICE, Protes Meluas

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:43

Pimpinan DPRD Kabupaten Bekasi Aria Dwi Nugraha Dicecar soal Aliran Uang Suap

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:31

Kader PDIP Nyumarno Mangkir dari Panggilan KPK

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:25

Akademisi UGM Dorong Penguatan Mata Kuliah Ekonomika Koperasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:19

Arab Saudi Klaim Pemimpin Separatis Yaman Selatan Melarikan Diri Lewat Somaliland

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:15

Presiden Prabowo Beri Penghargaan Ketua Umum GP Ansor

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:50

Istri Wawalkot Bandung Menangis di Sidang Praperadilan

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:45

Rizki Juniansyah Ngaku Tak Tahu Bakal Naik Pangkat Jadi Kapten TNI

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:32

Selengkapnya