Berita

Pasukan Ukraina bersiaga di Odesa/Reuters

Dunia

Lebih dari 1,5 Juta Pengungsi Melarikan Diri dari Ukraina dalam 10 Hari Terakhir, Krisis Terbesar Sejak Perang Dunia II

MINGGU, 06 MARET 2022 | 22:27 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Invasi Rusia ke Ukraina yang dilancarkan sejak akhir Februari lalu membuat cemas banyak warga negara tersebut.

Akibatnya, tidak sedikit dari warga Ukraina yang bergegas untuk angkat kaki dari negaranya karena kekhawatiran akan keamanan dan keselamatan mereka.

Menurut data PBB terbaru yang dirilis akhir pekan ini (Minggu, 6/3), jumlah orang yang melarikan diri dari Ukraina telah mencapai 1,5 juta.

Dalam cuitan di Twitter, PBB menyebut bahwa ini adalah krisis pengungsi dengan pertumbuhan yang sangat cepat.

“Lebih dari 1,5 juta pengungsi dari Ukraina telah menyeberang ke negara-negara tetangga dalam 10 hari, krisis pengungsi dengan pertumbuhan tercepat di Eropa sejak Perang Dunia II,” begitu bunyi pernyataan PBB.

Pasukan Rusia, menurut laporan intelijen Inggris, kerap menargetkan serangan ke daerah penduduk di Ukraina.

“Skala dan kekuatan perlawanan Ukraina terus mengejutkan Rusia,” begitu laporan intelijen Inggris dalam pembaruan pada akhir pekan ini, sebagaimana dimuat Al Jazeera.

Pasukan Rusia utamanya menargetkan daerah berpenduduk di beberapa lokasi, termasuk Kharkiv, Chernihiv dan Mariupol.

Di sisi lain, Moskow telah berulang kali membantah bahwa pihaknya menargetkan wilayah sipil.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya