Berita

Bendera Taiwan/Net

Dunia

Taiwan Ogah Dibandingkan dengan Ukraina

SELASA, 01 MARET 2022 | 02:01 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Sejak konflik yang terjadi antara Rusia dan Ukraina mencuat beberapa waktu belakangan, sejumlah pengamat internasional serta individu di media sosial ikut melirik Taiwan. Banyak yang membandingkan situasi di Ukraina dengan Taiwan dan menilai bahwa "Ukraina hari ini adalah Taiwan Besok".

Komentar-komentar semacam ini merujuk pada gesekan dan ketegangan yang terjadi antara Taiwan dan China. Di satu sisi Taiwan menilai bahwa pulau tersebut adalah negara demokratis yang merdeka dan berdaulat. Di sisi lain, China menganggap Taiwan sebagai bagian dari wilayahnya yang "membandel".

Komentar semacam itu mengusik Taiwan. Juru bicara Kabinet Taiwan Lo Ping-Cheng pun merilis sebuah pernyataan pada hari Senin (28/2).


“Di semua bidang, keduanya tidak dapat dibandingkan,” kata Lo.

"(Mereka yang berasumsi seperti itu) mencoba menghubungkan situasi Ukraina dengan Taiwan secara tidak tepat," sambungnya, seperti dimuat Russia Today.

Dia jugamengklaim individu semacam ituberusaha menggunakan kesempatan ini untuk memanipulasi topik Ukraina ke Taiwan, demi mengganggu moral masyarakat.

Lo menegaskan, perbandingan itu tidak disarankan.

Dia menggarisbawahi, bahwa pihaknya memerangikekuatan eksternal yang menggunakan konflik Ukraina-Rusia untuk melakukan perang kognitif melawan Taiwan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya