Berita

Kolase foto ekonom senior DR. Rizal Ramli dan Ketua KPK Firli Bahuri/Net

Politik

Pesan Rizal Ramli untuk Firli Bahuri: Mulai Periksa Benalu!

SENIN, 21 FEBRUARI 2022 | 23:10 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Ekonom senior DR. Rizal Ramli yang kerap bersuara keras menentang praktik kolusi, korupsi, dan nepotisme (KKN) di tanah air ikut bersuara mengomentari papan promosi atau billboard raksasa berisi pesan Ketua KPK RI Firli Bahuri.

Foto billboard raksasa itu awalnya beredar di jejaring media sosial. Berbagai respon bermunculan. Ada respon berisi kecaman, ada juga yang berisi dukungan.

KPK RI dan bahkan Firli Bahuri telah memberikan penjelasan.


Menurut Firli, pihaknya berterima kasih bila ada anggota masyarakat yang setuju dengan pesan pemberantasan korupsi yang disampaikan KPK dan menyebarkan pesan itu ke tengah masyarakat.

Dia juga mengatakan pihaknya tidak memiliki kaitan dengan kelompok masyarakat yang menyebarkan pesan-pesan KPK, dan tidak dapat melarang. Ini merupakan bagian dari partisipasi publik memerangi korupsi.

Nah, dalam komentar singkatnya, DR. Rizal Ramli mengatakan, rasanya ada pihak yang sengaja memainkan hal ini.

Dia menyarankan agar Firli Bahuri maju terus memerangi korupsi.

"(Hal seperti ini) hanya bisa hilang jika (KPK dan Firli Bahuri) mulai memeriksa gate-gate dan benalu," ujar Rizal Ramli dalam respons singkatnya di Twitter, Senin (21/2).

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya