Berita

Ketua KPU periode 2017-2022, Ilham Saputra/Net

Politik

Simak, Pesan Ilham Saputra untuk Ketua KPU Mendatang

SELASA, 15 FEBRUARI 2022 | 01:10 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

RMOL. Pemimpin Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang nanti akan terpilih untuk periode 2022-2027 mendapat pesan dari Ketua KPU  periode 2017-2022 Ilham Saputra. Pesan yang disampaikan Ilham adalah terkait dengan pelaksanaan Pemilu Serentak tahun 2024.

Ilham menyatakan, di sisa masa kerjanya hingga April tahun ini telah membentuk dasar-dasar pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 yang pemungutan suaranya ditetapkan jatuh pada 14 Februari.

"Penyelenggaraan yang kita siapkan terkait anggaran, regulasi hukum, hala-hal teknis (seperti) logistik dan lainnya, hal teknis pemungutan suara, semua ini tengah kita siapkan," ujar Ilham dalam acara launching Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak 2024 di Kantor KPU Pusat, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin malam (14/2).

Dengan telah dipersiapkannya instrumen pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 oleh KPU periode 2017-2024, Ilham berharap kinerja-kinerja pemilu dalam setiap tahapan bisa dijalankan sesuai oleh KPU periode selanjutnya.

"Sehingga penyelenggara pemilu berikutnya bisa menjalankan pemilu dengan baik berdasarkan landasan-landasan, pilar-pilar yang kami buat," katanya.

"Misalnya saja sistem informasi rekapitulasi suara. Tad Pak Menkominfo (Johnny G Plate) sudah menjamin menyiapkan infrastruktur sinyal di beberapa daerah, tentu ini sangat membantu," demikian Ilham.

Hingga saat ini, seleksi Komisioner KPU RI periode 2022-2027 masih berlangsung di Komisi II DPR RI. Di mana, parlemen tengah melakukan uji kelayakan terhadap 14 calon komisioner yang nama-namanya merupakan hasil seleksi tim seleksi (Timsel).

Dari hasil seleksi Timsel tersebut, diserahkan puluhan nama kepada Presiden Joko Widodo, yang kemudian disaring kembali oleh kepala negara menjadi 14 nama yang pada akhirnya diajukan kepada Komisi DPR RI untuk diuji mulai hari ini hingga dua hari ke depan.



Populer

UPDATE

Selengkapnya