Berita

Anggota Komisi IX DPR RI, Muchamad Nabil Haroen bersama Kakorlantas Irjen Firman Shantyabudi/Ist

Politik

Gelar Vaksinasi Booster, Gus Nabil: Korlantas Polri Sangat Membantu Pemerintah

MINGGU, 13 FEBRUARI 2022 | 14:48 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menggelar vaksinasi booster dengan sasaran komunitas alumni SMAN 3 Jakarta, anggota Polri, dan masyarakat umum dalam upaya mendukung pemerintah mencapai target vaksinasi nasional.

Kepala Korlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi mengatakan, ada sebanyak 1.100 dosis vaksin booster yang disediakan dalam kegiatan yang digelar di Aula HS Djajoesman Korlantas Polri, Jakarta.

"Mudah-mudahan dengan kegiatan ini bisa mempercepat proses vaksinasi dan meningkatkan persentasenya,” kata Firman Shantyabudi kepada wartawan, Minggu (13/2).

Firman berpesan, bagi masyarakat yang sudah divaksin jangan euforia dan menjadi lengah. Katanya, semua tetap harus mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran varian baru Covid-19, yakni Omicron.

“Dengan sudah divaksin jangan euforia dan lengah. Karena Covid-19 varian terbaru ini penularannya cukup ketat maka diimbau untuk tetap menjaga prokes,” ujarnya.

Sementara itu, anggota Komisi IX DPR RI, Muchamad Nabil Haroen yang hadir pada kegiatan itu, menyampaikan apresiasi kegiatan vaksinasi booster yang digelar Korlantas Polri.

Menurut politisi PDI Perjuangan yang karib disapa Gus Nabil ini, vaksinasi telah diselenggarakan dengan baik dan menerapkan prokes yang ketat.

“Korlantas Polri betul-betul membantu program pemerintah dengan menggelar vaksinasi booster. Saya mengapresiasi kegiatan ini yang telah berjalan baik, melalui prokes yang ketat,” kata Gus Nabil.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Ukraina Lancarkan Serangan Drone di Beberapa Wilayah Rusia

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:03

Bonus Olimpiade Ditahan, Polisi Prancis Ancam Ganggu Prosesi Estafet Obor

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:02

Antisipasi Main Judi Online, HP Prajurit Marinir Disidak Staf Intelijen

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:37

Ikut Aturan Pemerintah, Alibaba akan Dirikan Pusat Data di Vietnam

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:29

KI DKI Ajak Pekerja Manfaatkan Hak Akses Informasi Publik

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:27

Negara Pro Rakyat Harus Hapus Sistem Kontrak dan Outsourcing

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:17

Bandara Solo Berpeluang Kembali Berstatus Internasional

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:09

Polisi New York Terobos Barikade Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:02

Taruna Lintas Instansi Ikuti Latsitardarnus 2024 dengan KRI BAC-593

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:55

Peta Koalisi Pilpres Diramalkan Tak Awet hingga Pilkada 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:50

Selengkapnya