Berita

Peletakan batu pertama Rumah Baca Hambalang/Net

Nusantara

Buka Akses Siswa Jelajahi Ilmu, BEM FISIP UI Bangun Rumah Baca Hambalang

SENIN, 24 JANUARI 2022 | 07:28 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (BEM FISIP UI) melakukan pembangunan perpustakaan Rumah Baca Hambalang.

Kegiatan yang dilakukan melalui program kerja Departemen Sosial Masyarakat, Eksplorasi Desa Kita III dimulai pada 11 Desember lalu.

Pemberian nama Hambalang didasarkan pada kegiatan pembangunan perpustakaan di salah satu sekolah tingkat dasar (SD/MI) yang terletak di Desa Hambalang, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, yaitu MI Al-Wasilah.

Acara ini dilaksanakan bersamaan dengan pelaksanaan puncak acara Eksplorasi Desa Kita III yang melibatkan beberapa pihak. Di antaranya, Ali Ridho Al Jufri (Project Officer Eksplorasi Desa Kita III), Diana Dewi (Sekretaris Desa Hambalang), H. Mulki (Kepala Yayasan Al-Wasilah), Sari Viciawati Machdum (Dosen Pembimbing Eksplorasi Desa Kita III), dan Tini Suhartini, (Kepala Madrasah MI Al-Wasilah).

Rumah Baca Hambalang sendiri merupakan program yang dihadirkan oleh Eksplorasi Desa Kita III untuk meningkatkan minat dan motivasi literasi siswa/i MI Al-Wasilah melalui revitalisasi dan pemberdayaan perpustakaan yang ada di sekolah.

“Revitalisasi ini dilakukan dengan pembangunan gedung perpustakaan baru beserta penambahan beberapa peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan dalam perpustakaan, seperti halnya rak buku, kursi, meja kecil, dan barang-barang lainnya,” ujar Project Officer Eksplorasi Desa Kita III, Ali Ridho Al Jufri, kepada wartawan, Senin (24/1).

Tidak berhenti sampai di sana, Eksplorasi Desa Kita III juga melakukan penghimpunan dan penyaluran donasi buku anak secara umum, khususnya mahasiswa/i FISIP UI, guna meningkatkan partisipasi publik dalam mendukung pemenuhan minat dan peningkatan motivasi literasi siswa/i MI Al-Wasilah, melalui program kerja Rumah Baca Hambalang.

“Kita tahu bahwa buku adalah jendela dunia, tetapi faktanya tingkat literasi di Indonesia masih rendah. Apabila semua orang memiliki akses serta kemauan untuk menjelajahi cahaya ilmu pengetahuan melalui jendela tersebut, maka hal tersebut akan meningkatkan kualitas SDM Indonesia dan akan mengantarkan pada kemajuan serta pembangunan negara kita, Republik Indonesia, yang lebih baik,” tuturnya.

Kehadiran Rumah Baca Hambalang telah menjadi bentuk pengupayaan dalam memberikan akses terhadap siswa/i MI Al-Wasilah agar dapat menjelajahi luasnya ilmu pengetahuan melalui buku sebagai jendela.

Namun, Rumah Baca Hambalang bukanlah satu-satunya upaya yang dihadirkan untuk mewujudkan tujuan mulia untuk siswa/i MI Al-Wasilah. Eksplorasi Desa Kita III juga memiliki serangkaian program acara lainnya yang hadir guna meningkatkan motivasi dalam belajar, yakni Bina Desa dan Desa Belajar.  

Program acara Bina Desa telah dilaksanakan pada 30 Oktober 2021 merupakan program pembinaan yang ditujukan kepada orang tua siswa/i MI Al-Wasilah.

Pembinaan yang diberikan ini membahas seputar pentingnya pendidikan dengan fokus binaan pada bagaimana peran orang tua di rumah dalam mengawasi, membina, dan memotivasi anak selama mengikuti pembelajaran jarak jauh.

Pada pelaksanaannya, protokol kesehatan diberlakukan secara cukup ketat di mana orang tua diharuskan untuk mengenakan masker serta mencuci tangan dengan menggunakan hand sanitizer sebelum mengisi daftar hadir dan memasuki ruangan.

“Setidaknya, terdapat 17 wali murid yang hadir untuk mengikuti acara ini sampai dengan akhir mata acara,” tutupnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya