Berita

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/Net

Politik

Soal “Macan Mengeong”, Prabowo Tidak Akan Marah pada Sekjen GNPF Ulama

MINGGU, 23 JANUARI 2022 | 17:34 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto tidak akan marah dengan Sekjen Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama, Edy Mulyadi, yang menyebutnya sebagai “macan mengeong”.

Penegasan ini disampaikan langsung Ketua DPP Gerindra Habiburrokhman menanggapi laporan polisi yang dibuat kader Gerindra Sulawesi Utara kepada Edy Mulyadi.

"Pak Prabowo tidak akan marah dan biasanya beliau memaafkan orang yang memfitnah beliau,” ujar  Habiburokhman kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (23/1).

“Itulah standar moral dan akhlak beliau, yang tidak pernah baper difitnah,” sambung Habiburokhman

Anggota Komisi III DPR RI ini menambahkan bahwa semua fitnah yang dilontarkan orang kepada Prabowo akan dijawab seiring berjalannya waktu. Sehingga, Prabowo tidak akan menanggapi secara serius pernyataan yang melecehkannya.

“Kita sudah saksikan sejak muda beliau difitnah macam-macam, tetapi tidak ada satupun yang terbukti,” katanya.

“Justru rakyat melihat beliau sebagai salah satu tokoh yang konsisten berjuang untuk rakyat. Ini bisa dilihat dari sebagian besar hasil survei bahwa beliau selalu di urutan teratas survei capres,” demikian Habiburokhman.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Polri Launching 2 Tim Bola Voli Jelang Turnamen Proliga 2024

Rabu, 24 April 2024 | 03:18

Prabowo-Gibran Harus Fokus Kembangkan Ekonomi Berbasis Kelautan

Rabu, 24 April 2024 | 02:58

Pria Paruh Baya Pemeras Minimarket Diringkus Polisi di Cengkareng

Rabu, 24 April 2024 | 02:39

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Pertamina di Hannover Messe 2024

Rabu, 24 April 2024 | 01:58

Kolaborasi Pertamina dan Polri Mengedukasi Masyarakat Lewat Publikasi

Rabu, 24 April 2024 | 01:41

Diduga Nistakan Agama, TikTokers Galih Loss Berurusan dengan Polisi

Rabu, 24 April 2024 | 01:21

Airlangga: Respons Pasar Modal Positif Terhadap Putusan MK

Rabu, 24 April 2024 | 00:57

KAI Commuters Catat 20 Juta Penumpang Gunakan KRL Selama Lebaran

Rabu, 24 April 2024 | 00:34

Airlangga Bersyukur Didukung Satkar Ulama Pimpin Golkar Hingga 2029

Rabu, 24 April 2024 | 00:13

Selengkapnya