Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Tiga Negara Baltik Siap Kirim Anti-Armor dan Rudal ke Ukraina, Tinggal Tunggu Lampu Hijau AS

KAMIS, 20 JANUARI 2022 | 09:11 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Tiga negara Baltik, yaitu Estonia, Lithuania, dan Latvia, bersiap untuk mengirim senjata ke Ukraina jika mendapatkan lampu hijau dari Amerika Serikat (AS).

Dari laporan Politico pada Rabu (19/1), tiga negara tersebut siap untuk mentransfer senjata, seperti anti-armor dan rudal darat-ke-udara, ke Ukraina.

Senator AS dari Republik, Jim Risch berharap pemerintahan Presiden Joe Biden akan segera menyetujui transfer senjata ke Ukraina.

Peraturan lisensi ekspor AS mengharuskan negara-negara Baltik untuk terlebih dahulu meminta persetujuan dari Departemen Luar Negeri sebelum mentransfer senjata ke Ukraina.

Tiga negara Baltik adalah anggota NATO dan telah mendukung memperkuat kehadiran aliansi di negara mereka.

Negara-negara Barat dan Kiev baru-baru ini menyatakan keprihatinan tentang dugaan "tindakan agresif" Rusia di dekat perbatasan dengan Ukraina.

Kiev menyebut Moskow membangun militer dan mempersiapkan invasi ke negara tetangga. Namun, Rusia membantah tuduhan itu dan menegaskan kembali bahwa mereka tidak berniat menyerang negara mana pun. Selain itu, Moskow memandang tuduhan itu sebagai dalih untuk mengerahkan lebih banyak peralatan militer NATO di dekat perbatasan Rusia.

Populer

Gempa Megathrust Bisa Bikin Jakarta Lumpuh, Begini Penjelasan BMKG

Jumat, 22 Maret 2024 | 06:27

KPK Lelang 22 iPhone dan Samsung, Harga Mulai Rp575 Ribu

Senin, 25 Maret 2024 | 16:46

Pj Gubernur Jawa Barat Dukung KKL II Pemuda Katolik

Kamis, 21 Maret 2024 | 08:22

KPK Diminta Segera Tangkap Direktur Eksekutif LPEI

Jumat, 22 Maret 2024 | 15:59

Bawaslu Bakal Ungkap Dugaan Pengerahan Bansos Jokowi untuk Menangkan Prabowo-Gibran

Rabu, 27 Maret 2024 | 18:34

Connie Bakrie Resmi Dipolisikan

Sabtu, 23 Maret 2024 | 03:11

KPK Lelang Gedung Lampung Nahdiyin Center

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:12

UPDATE

Prabowo dan Gibran Hadiri Acara Nuzulul Quran di DPP Partai Golkar

Jumat, 29 Maret 2024 | 17:46

Biden, Obama dan Clinton Diprotes karena Bela Israel di Penggalangan Dana Terbesar Demokrat

Jumat, 29 Maret 2024 | 17:39

Calon Walikota Surabaya yang Punya 3 Kriteria Ini Berpotensi Diusung Gerindra

Jumat, 29 Maret 2024 | 17:23

Menlu Rusia: Rencana Perdamaian Ukraina Tidak Ada Gunanya

Jumat, 29 Maret 2024 | 17:03

Bawaslu Pastikan Lakukan Pencegahan Pelanggaran Netralitas ASN

Jumat, 29 Maret 2024 | 17:03

Terbukti Langgar Etik, Ketua PPK Kedaton Dipecat KPU Bandar Lampung

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:59

Kalau Ingin Gibran Aman, Jokowi Tak Usah Intervensi Pemerintahan Prabowo

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:41

Indonesia Mengglobal Bersama USAID Teman LPDP Ajak Pelajar Berani Belajar di AS

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:30

Ada Diskon Tarif Tol Buat Pemudik yang Berangkat Lebih Awal

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:21

KPK Dalami Temuan Catatan Proyek Kementan yang Digarap Bos Pakaian Dalam Hanan Supangkat

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:11

Selengkapnya