Berita

Ilustrasi bendera Arab Saudi dan Iran/Net

Dunia

Arab Saudi dan Iran Siap Buka Kedubes Lagi di Riyadh dan Teheran?

MINGGU, 16 JANUARI 2022 | 18:58 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Iran dan Arab Saudi sedang bersiap untuk membuka kembali kedutaan mereka masing-masing di Teheran dan Riyadh. Kedua negara juga akan membangun kembali hubungan diplomatik penuh.

Begitu kata anggota Komite Keamanan Nasional dan Kebijakan Luar Negeri parlemen Iran Jalil Rahimi Jahanabadi pada Sabtu (15/1).

Ia menuliskan bahwa hubungan antara dua kekuatan regional utama sedang dihidupkan kembali dan kedutaan bersiap untuk dibuka.


“Ini memiliki implikasi penting dalam mengurangi ketegangan regional dan meningkatkan kohesi dunia Muslim,” jelasnya, seperti dikabarkan Russia Today.

Melalui cuitan yang sama, ia juga menyerukan media dan badan-badan keamanan di seluruh dunia untuk berhati-hati terhadap kebejatan Zionis dan kebodohan para ekstremis.


Arab Saudi memutuskan hubungan diplomatik dengan Iran pada 2016, setelah serangan terhadap misi negara itu di Iran, yang dipicu oleh eksekusi ulama Syiah Arab Saudi terkemuka, Nimr Baqir al-Nimr.

Ketegangan antara Iran Syiah dan Arab Saudi Sunni semakin memburuk selama perang di Yaman, di mana Riyadh campur tangan di pihak pasukan Presiden Abdrabbuh Mansur Hadi.

Terlepas dari ketegangan saat ini, Riyadh dan Teheran meluncurkan pembicaraan langsung tahun lalu, meskipun tidak menghasilkan hasil yang nyata.

Meski begitu, Kementerian Luar Negeri Iran mengumumkan pada 10 Januari bahwa putaran baru pembicaraan akan berlangsung di Irak akhir tahun ini.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya