Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Mantan Ketua Partai Konservatif: Ada Agen China Menyusup di Parlemen Inggris

SABTU, 15 JANUARI 2022 | 06:36 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sebuah laporan disampaikan politikus senior Inggris tentang dugaan adanya agen pemerintah China yang menyusup dan aktif di dalam Parlemen Inggris.

Ian Duncan Smith, mantan pemimpin Partai Konservatif yang saat ini berkuasa, mengungkap hal tersebut. Ia mengatakan, kehadiran agen China itu dimaksudkan untuk menurunkan kinerja Parlemen.

Duncan Smith mengatakan anggota parlemen termasuk Ketua DPR Lindsay Hoyle telah diberitahu oleh agen mata-mata domestik Inggris MI5 bahwa ‘agen China’ tersebut aktif di Parlemen dan telah bekerja dengan seorang anggota parlemen Inggris.

"Ini adalah masalah yang sangat memprihatinkan," kata Duncan Smith, seperti dikutip dari AP, Jumat (14/1).

Sehubungan dengan laporan tersebut, parlemen pun mempertimbangkan untuk meningkatkan keamanan dan mendeportasi agen China.

Selama ini Duncan Smith memang dikenal sebagai seorang kritikus vokal terhadap Pemerintah China. Dia dikenai sanksi oleh Beijing tahun lalu karena komentarnya tentang perlakuan terhadap Muslim Uighur di Xinjiang dan dilarang memasuki negara itu. Pengusaha dan warga China juga dilarang berbisnis dengannya.

Informasi menyebutkan, bahwa orang yang diduga agen China itu bernama Christine Lee.

"Lee secara sadar terlibat dalam kegiatan campur tangan politik atas nama Departemen Persatuan Front Kerja Partai Komunis China," isi laporan itu.

Lee memfasilitasi sumbangan keuangan dan juga calon anggota parlemen atas nama warga negara asing yang berbasis di Hong Kong dan China.  Sementara inim Lee tidak ditangkap atau dideportasi, hanya dilarang masuk parlemen.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya