Berita

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri saat pidato di HUT 49 PDI Perjuangan Senin (10/1)/Repro

Politik

Kritik Terbuka, Bukti Hubungan Megawati dan Jokowi Tidak Baik-baik Saja

SELASA, 11 JANUARI 2022 | 04:57 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Kritikan terbuka Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri terhadap pemerintahan Joko Widodo mengindikasikan hubungan keduanya sedang tidak baik.

Megawati saat pidato di hari ulang tahun (HUT) ke 49 PDIP menyatakan keheranannya mengapa harga sembako melonjak. Mega juga mengaku geram karena Indonesia sangat bergantung pada impor Alkes.

Pengamat politik Iwel Sastra melihat, sebagai ketua umum PDIP yang mengusung Jokowi, Megawati pasti tidak asal bicara. Artinya, Megawati memiliki data akurat terkait berbagai persoalan bangsa tersebut.


Direktur Mahara Leadership itu berpendapat, kritik terbuka itu memunculkan kesan hubungan Mega dan Jokowi sedang tidak baik-baik saja. Imbasnya, putri Soekarno itu memilih menyampaikan kritik secara terbuka.

Kedua, kata Iwel, bisa jadi selama ini Megawati secara tertutup telah memberi masukan pada Jokowi tapi tidak diikuti.

"Namun merasa tidak didengarkan sehingga Megawati merasa perlu menyampaikan kritik secara terbuka," demikian analisa Iwel kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (11/1).

Meski demikian, apa yang disampaikan Mega merupakan hal wajar. Sebab, sebagai partai pendukung utama, Megawati harus mengingatkan pemerintah terkait berbagai masalah rakyat.

"Khususnya rakyat kecil (wong cilik). Terutama untuk masalah sembako Megawati sedang menunjukan keberpihakannya kepada rakyat kecil," pungkas Iwel.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya