Berita

Ilustrasi banjir/Net

Nusantara

Banjir di Palembang Akibatkan Dua Orang Meninggal Dunia

MINGGU, 26 DESEMBER 2021 | 04:32 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Sejumlah wilayah di Kota Palembang terendam banjir. Tidak hanya merendam rumah, namun banjir di kota pempek itu memakan dua korban jiwa.

Kepala Bidang Penanganan Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Selatan, Ansori menyampaikan, dua korban ini terdiri dari satu orang pria dan satu wanita.

“Kedua korban tersebut, yakni seorang wanita yang terseret arus banjir lalu masuk ke dalam gorong-gorong di kawasan Jalan MP Mangkunagara Kenten Permai Palembang. Dan seorang laki-laki meninggal dunia akibat kesetrum listrik ketika banjir terjadi di Jalan Padat Karya Sukabangun 2 Sukarami Kota Palembang,” kata Ansori kepada wartawan, Sabtu (25/12).

Ia menjelaskan, kedua korban yang meninggal dunia telah dievakuasi petugas dan sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk segera dikebumikan.

“Hujan kali ini memang terbilang sangat deras, curah hujan yang terus menerus mengakibatkan Kota Palembang dikepung banjir. Oleh karena itu kami menghimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah. Apalagi, hujan dengan intensitas tinggi kedepan diprediksi masih dapat terjadi di wilayah Kota Palembang,” pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya