Berita

Fahri Hamzah saat hadir di acara “Ngobrol Anak Moeda: Kopi dan Selera Politik Anak Muda” di Jakarta

Politik

Fahri Hamzah Ingin Generasi Muda 90-an Jadi Presiden, Indonesia Moeda Dukung Erick Thohir

KAMIS, 23 DESEMBER 2021 | 23:02 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Dalam forum ngobrol bareng Relawan Indonesia Moeda, politisi dari Partai Gelora Fahri Hamzah menyampaikan harapannya agar pemimpin ke depan adalah pemimpin yang lahir dari zaman reformasi, zaman di mana orang indonesia mulai melek politik. 

“Saya berharap presiden ke depan adalah generasi anak muda 90-an, karena generasi 90-an yang mulai paham politik di Indonesia pasca orde baru,” ujar Fahri Hamzah saat hadir di acara “Ngobrol Anak Moeda: Kopi dan Selera Politik Anak Muda” di Jakarta, Kamis (23/12).

Sementara itu, ketua Relawan Indonesia Moeda Bambang Pria Kusuma mengajak tokoh-tokoh muda dari berbagai partai politik untuk mendukung Erick Thohir sebagai kandidat calon presiden pada Pemilu 2024.

Indonesia Moeda merupakan barisan relawan pendukung Erick Thohir For President 2024. Bambang Pria Kusuma menjelaskan bahwa, Indonesia Moeda didesain untuk menggalang aspirasi anak muda agar bisa sevisi dalam memajukan Indonesia dengan tagline #Eratransformasi untuk menguatkan kondisi bangsa yang perlu bertransformasi demi menyongsong era kemajuan.

“Kami berharap Erick Thohir bisa diterima oleh para stakeholder di lingkup partai politik manapun duduk bersama para petinggi-petinggi partai maupun organisasi pemuda di lingkup partai politik untuk menyatukan visi masa depan,” ujar Bambang Pria Kusuma.

Forum yang menghadirkan politisi muda lintas partai ini juga diwarnai dengan seruan agar visi yang diusung oleh kandidat Indonesia Moeda perlu terwadahi dalam sebuah wadah politik formal. Ahan Syahrul Arifin, yang merupakan politisi muda Partai Golkar, menyatakan hal tersebut harus dilakukan sesuai konstitusi.

“Siapapun kandidat yang ingin masuk ke kancah pertarungan politik presiden harus punya kendaraan politik. Kendaraan politik tersebut telah diatur oleh UUD yaitu partai politik. Oleh karena itu penting kiranya bagi kandidat Indonesia Moeda untuk Bersinergi dengan partai politik,” ujarnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya