Berita

Atletico Madrid sukses ke 16 besar melalui perjuangan keras di matchday 6 di kandang Porto/Net

Sepak Bola

Liga Champions

3 Kartu Merah Hiasi Lolosnya Atletico ke 16 Besar

RABU, 08 DESEMBER 2021 | 07:54 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Persaingan di Grup B menjelang laga pamungkas fase grup memang panas. Kecuali Liverpool, 3 tim lainnya punya peluang yang sama untuk lolos ke babak 16 besar sebagai runner up grup. Syaratnya hanya satu: mampu meraih kemenangan di matchday 6, Rabu dinihari WIB (8/12).

Hasilnya, Atletico Madrid lah yang berhak menemani Liverpool ke fase knock out. Dalam laga yang sengit hingga menit akhir itu, Los Colchoneros sukses mengalahkan tuan rumah FC Porto dengan skor 3-1.

Menariknya, 3 dari 4 gol yang tercipta di Estadio do Dragao itu justru terjadi saat laga sudah memasuki menit akhir dan tambahan waktu babak kedua.

Wajar jika laga ini berlangsung sengit. Kedua tim sama-sama tak boleh kalah. Bahkan Porto hanya cukup bermain imbang untuk bisa memastikan diri tampil di babak 16 besar. Sementara Atletico sangat butuh kemenangan.

Setelah babak pertama berakhir tanpa gol, tensi justru semakin tinggi saat memasuki babak kedua. Terutama sejak Antoine Griezmann mencetak gol pada menit 56. Porto makin agresif melakukan serangan untuk bisa menyamakan kedudukan.

Agresivitas yang sama ditunjukkan Atletico. Namun, dampaknya justru kartu merah langsung bagi Yannick Carrasco yang berseteru dengan Otavio. Sementara Otavio hanya mendapat kartu kuning.

Unggul jumlah pemain, tuan rumah masih belum mampu menyamakan kedudukan. Hal ini tampaknya membuat para pemain Porto mulai frustrasi. Terlihat dari aksi buruk Wendell yang berujung dengan kartu merah beberapa menit kemudian.

Bahkan kiper cadangan Porto, Agustin Marchesin, ikut mendapat kartu merah karena dianggap memprovokasi dalam insiden yang melihatkan Wendell dan Correa.

Correa sendiri sukses memperbesar keunggulan tim tamu pada menit akhir waktu normal. Disusul oleh gelandang Atletico, Rodrigo De Paul, saat laga sudah memasuki masa tambahan waktu babak kedua.

Porto akhirnya bisa mencetak gol tepat di ujung tambahan waktu melalui titik penalti yang dieksekusi Sérgio Oliveira. Sayang, gol ini tak cukup menolong mereka untuk bisa lolos ke fase knock out.

"Lawan kami hanya butuh hasil seri untuk lolos dan mereka telah berusaha dengan baik, tapi kami menunjukkan performa luar biasa dan bekerja sebagai sebuah tim," ucap pelatih Atletico, Diego Simeone, dikutip laman resmi UEFA, Rabu (8/12).

Sebagai peringkat ketiga Grup B, Porto akan melanjutkan perjuangannya di kompetisi Liga Europa. Sementara Atletico berhak menemani Liverpool ke babak 16 besar Liga Champions.

FC Porto 1-3 Atlético Madrid
(Sérgio Oliveira 90'+6 -pen - Griezmann 56', Correa 90', De Paul 90'+2)

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya