Berita

Gunung Semeru di Jawa Timur muntahkan awan panas/Net

Nusantara

BMKG: Belum Ada Laporan Gangguan Penerbangan Usai Erupsi Gunung Semeru

SABTU, 04 DESEMBER 2021 | 23:26 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Sejauh ini belum ada laporan gangguan pada aktivitas penerbangan usai erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur.

Hal tersebut dikatakan Kepala Pusat Meteorologi Penerbangan BMKG, Edison Kurniawan, dalam konferensi pers virtual terkait situasi terkini Gunung Semeru, Sabtu malam (4/12).

Dikatakan Edison, potensi gangguan penerbangan berpotensi terjadi di arah barat dari Kabupaten Lumajang akibat pergerakan abu vulkanik.

"Abu vulkanik mengarah ke barat laut pada ketinggian 0-30 ribu feet, kemudian sampai di atas ketinggian 50 ribu feet bergerak ke arah barat," kata Edison.

Sampai pada malam hari ini, kata dia, dari pantauan di dua lapangan terbang yang berpotensi terganggu, belum dilaporkan adanya gangguan dari abu vulkanik.

"Yakni untuk Bandara Yogyakarta International Airport berdasarkan hasil pantauan di lapangan saat ini belum terlihat pengaruh dari abu vulkanik, demikian pula untuk di Bandara Adi Sumarno dan di Malang," katanya.

Masih kata Edison, BMKG terus berkoordinasi dengan otoritas penerbangan Airnav untuk memperbarui situasi terkini terkait dampak erupsi Gunung Semeru.

"Tentunya kami akan terus memantau kegiatan tersebut yang sangat mempengaruhi bagi aktivitas penerbangan," pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya