Berita

Gede Pasek Suardika dan Anas Urbaningrum/Net

Politik

Tinggalkan Hanura, Gede Pasek Suardika Jadi Ketua Umum PKN Inisiasi Loyalis Anas Urbaningrum

SABTU, 30 OKTOBER 2021 | 10:58 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Gede Pasek Suardika (GPS) dipercaya menjadi Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) usai memutuskan hengkang dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Hal tersebut disampaikan satu inisiator PKN, Sri Mulyono. Kata dia, PKN merupakan partai politik yang diinisiasi loyalis mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum.

Sri Mulyono mengklaim sudah lama meminta Gede Pasek mundur dari Hanura. Terutama sejak mendengar kabar bahwa ide dan gagasannya tidak terakomodir sekalipun menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Hanura.

"Sebenarnya begitu mendengar seringnya ide dan gagasan politiknya dihambat sehingga tidak bisa maksimal, kami sudah meminta GPS untuk keluar saja dan merintis dari nol dan lebih sehat," kata Sri Mulyono kepada wartawan, Sabtu (30/10).

"Namun, GPS (Gede Pasek) menyatakan tidak enak meninggalkan Hanura karena sudah kadung punya jalinan erat dengan banyak kader di daerah," sambungnya.

Lanjut Sri Mulyono, kemampuan dan pemikiran Gede Pasek yang mumpuni di bidang politik tidak diberikan ruang berkreativitas.

Seiring berjalannya waktu dan pendekatan yang dilakukan, masih kata Sri Mulyono, Gede Pasek akhirnya bersedia mengakhiri masa bakti di Hanura dan bergabung di PKN.

"Begitu bersedia, GPS meminta ide gagasan politik kebangsaan yang diimpikan bisa dijadikan tulang punggung perjuangan, maka lahirlah Partai Kebangkitan Nusantara," kata Sri Mulyono yang dipercaya sebagai Sekretaris Pimpinan Nasional PKN.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Halal Bihalal Partai Golkar

Selasa, 16 April 2024 | 01:21

UPDATE

Naik 23,1 Persen, Realisasi Belanja Pemerintah Capai Rp427,6 T pada Maret 2024

Jumat, 26 April 2024 | 15:56

Ketua DPRD DKI Komplain Anggaran Kelurahan 5 Persen Kegedean

Jumat, 26 April 2024 | 15:54

Samsung Luncurkan Pengisi Daya Port Ganda 50W, Dibanderol Rp1,2 Jutaan

Jumat, 26 April 2024 | 15:29

World Water Forum ke-10, Momentum bagi Indonesia Perbaiki Insfastruktur Air

Jumat, 26 April 2024 | 15:26

Legislator Senayan Pasang Badan untuk Pelanggan Korban Telkom

Jumat, 26 April 2024 | 15:25

TPDI: Aset Korupsi Jangan Jadi Bancakan

Jumat, 26 April 2024 | 15:18

APBN RI Surplus Rp8,1 Triliun pada Maret 2024

Jumat, 26 April 2024 | 15:14

Pesan Mahfud MD ke Prabowo: Benahi Hukum

Jumat, 26 April 2024 | 15:07

Laku Keras, Mobil Xiaomi SU7 Amankan 75.723 Pesanan

Jumat, 26 April 2024 | 15:05

Penuhi Kebutuhan Darah, Ratusan Polwan Ikut Jadi Pendonor

Jumat, 26 April 2024 | 15:01

Selengkapnya