Berita

Menteri Luar Negeri Joseph Wu/Net

Dunia

Dibayangi Tekanan China, Menlu Taiwan Bakal Kunjungi Dua Negara Eropa Pekan Depan

SABTU, 23 OKTOBER 2021 | 12:35 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Untuk meningkatkan hubungan dengan negara-negara Eropa tengah, Taiwan akan mengutus Menteri Luar Negeri Joseph Wu melakukan kunjungan ke Slovakia dan Republik Ceko pada pekan depan.

Juru bicara kementerian Joanne Ou mengatakan, selama di Slovakia Wu akan memberikan pidato utama di sebuah konferensi tentang 'Ketahanan di dunia pasca-pandemi' yang diselenggarakan oleh lembaga pemikir GLOBSEC yang berbasis di Bratislava pada Selasa pekan depan.

Setelah itu, Wu akan melakukan perjalanan ke Praha, di mana ia akan menerima medali dari Presiden Senat Ceko Milos Vystrcil untuk menghormati menteri sebagai tamu istimewa negara itu, dan bertemu dengan Walikota Praha Zdenek Hrib.

"Wu juga akan berbicara di seminar yang diselenggarakan bersama oleh Akademi Ilmu Pengetahuan Ceko dan sinopsis think tank yang berbasis di Praha," kata Ou, seperti sikutip dari Taipei Times, Jumat (22/10).

"Meskipun Wu tidak akan menghadiri konferensi yang diselenggarakan oleh Aliansi Antar-Parlemen tentang China di Roma pada hari Jumat minggu depan, karena jadwal yang ketat dan aturan pencegahan Covid-19 masing-masing negara, ia akan berbicara di konferensi tersebut secara virtual," kata jubir.

Wu melakukan kunjungan ke dua negara Eropa yang justru tidak memiliki hubungan diplomatik resmi. Hal yang jarang dilakukan oleh seorang menteri luar negeri negara itu, mengingat negara-negara tersebut biasanya menghadapi tekanan kuat dari Beijing untuk mencegah perjalanan semacam itu.

Kementerian tidak mengatakan kapan pastinya Wu pergi atau kapan dia akan kembali.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya