Berita

Bangtan Boys (BTS)/Net

Hiburan

JIS Sudah Jalin Komunikasi untuk Wujudkan Konser BTS di Jakarta Tahun Depan

SABTU, 23 OKTOBER 2021 | 07:22 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Grup Korean pop (K-Pop) asal Korea Selatan, Bangtan Boys (BTS) menjadi ambisi besar pengembang Jakarta International Stadium (JIS) untuk bisa manggung di Jakarta tahun depan.

"Sound system-nya juga menggunakan echo. Rencana BTS akan manggung tahun depan, itu nanti menggunakan sound yang bagus," kata Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro), Widi Amanasto dikutip dari Kantor Berita RMOLJakarta, Sabtu (23/10).

Untuk merealisasikan niatan tersebut, JIS mengaku sudah menjalin komunikasi awal dengan pihak manajemen BTS dan mendapat tanggapan yang cukup baik.

"Sudah ada komunikasi, mereka ada waktu kosong sebenarnya di bulan tertentu di tahun depan," ucap Widi.

Widi mengatakan, JIS akan dilengkapi dengan sound system berteknologi canggih untuk mendukung adanya konser-konser besar di Jakarta. Hal ini dimaksudkan agar Jakarta menjadi venue yang diperhitungkan oleh musisi-musisi top global.

Selain kualitas sound system yang canggih, atap JIS yang bisa ditutup akan menjadi penunjang pengalaman suara impresif bagi para penonton yang hadir menyaksikan gelaran musik di JIS.

"Tidak hanya BTS, jadi nanti kami akan bikin event setiap bulan. Ini kan tertutup (atapnya), jadi suaranya jauh lebih bagus dari sound system yang kami buat beda," demikian Widi.

Konsep JIS sendiri memang bukan hanya sebagai arena pertandingan bola, JIS juga dirancang untuk menggelar acara-acara besar seperti konser musik.

Pogres pembangunan JIS saat ini sudah mencapai 76,52 persen. Soft launching-nya akan digelar pada 10 Desember 2021. Sementara itu, grand launching persemian JIS dijadwalkan berlangsung pada Maret 2022.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

Banjir Lahar Dingin Semeru Bikin 9 Kecamatan Terdampak

Sabtu, 20 April 2024 | 09:55

Huawei Rilis Smartphone Flagship Pura 70, Dibanderol Mulai Rp12 Jutaan

Sabtu, 20 April 2024 | 09:41

Liga Muslim Dunia Akui Kemenangan Prabowo di Pilpres 2024

Sabtu, 20 April 2024 | 09:36

3 Warga Meninggal Akibat Banjir Lahar Dingin Semeru

Sabtu, 20 April 2024 | 09:21

BSJ Pecahkan Rekor MURI Pagelaran Tari dengan Penari Berkebangsaan Terbanyak di HUT ke-50

Sabtu, 20 April 2024 | 09:10

Belajar dari Brasil, Otorita IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Ibu Kota dengan Kota Brasilia

Sabtu, 20 April 2024 | 08:56

Vellfire dan Lexus Harvey Moeis Dikandangin Kejagung

Sabtu, 20 April 2024 | 08:52

Bertemu Airlangga, Tony Blair Siap Bantu Tumbuhkan Ekonomi Indonesia

Sabtu, 20 April 2024 | 08:25

Kemendag Siapkan Langkah Strategis Tingkatkan Indeks Keberdayaan Konsumen

Sabtu, 20 April 2024 | 08:19

Australia Investasi Rp10 Triliun untuk Dukung Transisi Net Zero di Indonesia

Sabtu, 20 April 2024 | 07:58

Selengkapnya