Berita

Suhu udara di ibukota Korea Selatan, Seoul mengalami penurunan tajam hingga hampir 1 derajat Celcius pada hari Minggu pagi (17/10)/Yonhap

Dunia

Seoul Mencatat Pagi Terdingin di Pertengahan Oktober dalam 64 Tahun Terakhir

MINGGU, 17 OKTOBER 2021 | 19:07 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Suhu udara di ibukota Korea Selatan, Seoul mengalami penurunan tajam hingga hampir 1 derajat Celcius pada hari Minggu pagi (17/10). Menurut keterangan yang dirilis oleh Administrasi Meteorologi Korea (KMA), ini menandai pagi terdingin untuk pertengahan Oktober dalam 64 tahun terakhir.

Pada pagi ini, suhu terendah pagi hari di Seoul mencapai 1,3 derajat Celcius, terendah sejak 19 Oktober 1957, ketika angka tersebut mencapai minus 0,4 derajat Celcius.

Bukan hanya itu, menurut keterangan KMA, pada pagi yang sama, beberapa daerah di Seoul juga melihat penurunan merkuri di bawah nol, dan es pertama musim ini terlihat di kota, atau 17 hari lebih awal dari rata-rata.

Selain Seoul, cuaca dingin juga melanda bagian lain negara itu, dengan suhu rata-rata nasional turun lebih dari 10 derajat Celcius dari sehari sebelumnya.

Suhu di Gunung Seorak di Provinsi Gangwon, misalnya, turun ke minus 9,3 derajat celcius di pagi hari, dan wilayah perbatasan Yeoncheon melihat merkuri turun hingga minus 3,9 celcius.

KMA menambahkan, es pertama juga terlihat di seluruh negeri.

Pada pukul 10 pagi, peringatan gelombang dingin, yang dikeluarkan untuk sebagian besar negara pada hari sebelumnya, semuanya dicabut. Namun KMA memperkirakan, cuaca dingin diperkirakan akan berlanjut hingga minggu depan.

Dikabarkan Yonhap, gelombang dingin yang tidak sesuai musim datang saat dinginnya Arktik dari Kutub Utara turun ke Korea Selatan dan tekanan tinggi subtropis hilang.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Yakin Gugatan PDIP di PTUN Tak Diterima, Otto Hasibuan: Game is Over!

Kamis, 25 April 2024 | 19:55

Rombongan PKS Tiba di Markas PKB, Koalisi Berlanjut?

Kamis, 25 April 2024 | 19:34

Prabowo Gembira Nasdem Mau Kerja Sama

Kamis, 25 April 2024 | 19:18

Ampera Indonesia Desak KPK Usut Dugaan Keterlibatan Boyamin Saiman dalam Kasus Bupati Banjarnegara

Kamis, 25 April 2024 | 19:12

Yandri Susanto: Seluruh DPW dan DPD Ingin Zulhas Lanjutkan Pimpin PAN

Kamis, 25 April 2024 | 18:58

PT MMI Pastikan Sistem Manajemen K3 Pelindo Tower Aman

Kamis, 25 April 2024 | 18:57

TKN Tak Akan Ambil Langkah Hukum Pihak-pihak yang Adu Domba Prabowo dengan Jokowi

Kamis, 25 April 2024 | 18:48

Iwan Sumule: Tuduhan Pemilu Curang Tampak Hanya Pentas Demokrasi Komika

Kamis, 25 April 2024 | 18:35

Beda Pilihan Politik Tak Putuskan Persahabatan Prabowo dan Surya Paloh

Kamis, 25 April 2024 | 18:31

Airlangga Ditunjuk Ketua Percepatan Keanggotaan Indonesia di OECD

Kamis, 25 April 2024 | 18:24

Selengkapnya