Berita

Oknum polisi membanting seorang mahasiswa hingga kejang-kejang, Rabu (13/10)/Repro

Presisi

Oknum Polisi Pembanting Mahasiswa Demonstran di Tangerang Akhirnya Ditahan

SABTU, 16 OKTOBER 2021 | 21:47 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Publik akhirnya bisa lega karena aparat kepolisian menindak tegas oknum polisi yang membanting mahasiswa demonstran di depan Kantor Bupati Tangeranf Rabu (13/10) kemarin.

Sebab, oknum bernama Brigadir NP akhirnya ditahan.

Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga mengatakan, tindakan penahanan dilakukan sebagai langkah awal dalam mengusut perkara tersebut.

"Saat ini oknum Brigadir NP dilakukan penahanan di Bidpropam Polda Banten," ujar AKBP Shinto Silitonga seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJakarta, Sabtu (16/10).

Shinto mengatakan, NP dikenakan pasal berlapis dalam aturan internal, nantinya sanksi yang akan diberikan terhadap NP juga menjadi lebih berat.

Dalam beberapa hari ini, warganet digegerkan dengan beredarnya video seorang demonstran dibanting oleh polisi dengan posisi badan belakang menghantam trotoar.

Tak lama pemuda itu kejang-kejang. Polisi yang membantingnya kemudian meninggalkan si pemuda.

Beberapa saat kemudian ada seorang polisi lalu lintas yang menangani si demonstran dengan cara mendudukkannya.

Aksi tak terpuji polisi itu berlangsung saat unjuk rasa memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-389 Kabupaten Tangerang, Rabu (14/10).

Saat ini pemuda tersebut harus menjalani perawatan medis, sebab mengalami muntah-muntah.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Rakernas V PDIP Serukan Kemenangan Pilkada Serentak 2024

Minggu, 26 Mei 2024 | 16:00

Alumni UIN Banyak Berkontribusi untuk Bangsa dan Negara

Minggu, 26 Mei 2024 | 15:42

Ijazah dan Raport Pegi Perong Jadi Barang Bukti Baru

Minggu, 26 Mei 2024 | 15:28

Rumah Sakit Anak di India Terbakar, Tujuh Bayi Tewas

Minggu, 26 Mei 2024 | 15:22

Pegi Perong Sempat Ganti Identitas saat Buron

Minggu, 26 Mei 2024 | 15:10

Megawati Diminta Tetap Jadi Ketum Hingga 2030

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:55

Tidak Dibunuh, Tentara Israel Jadi Tawanan Hamas

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:51

Rakernas V PDIP Serahkan ke Megawati Ambil Sikap Politik

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:50

Faizal Assegaf: Sulit Bagi Megawati Tutupi Jejak Hitam Bersama Jokowi

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:44

Dubes Najib: Saatnya Beralih dari Perpustakaan Konvensional ke E-Library

Minggu, 26 Mei 2024 | 14:32

Selengkapnya