Berita

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa/Net

Politik

Jenderal Andika Perkasa Angkat Brigjen Junior Tumilaar Jadi Stafsus

MINGGU, 10 OKTOBER 2021 | 12:28 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Langkah tegas diambil Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa dengan mengangkat Brigjen TNI Junior Tumilaar menjadi sebagai Staf Khusus KSAD.

Penunjukan dilakukan setelah Brigjen Junior dicopot dari jabatan sebagai Inspektur Kodam XIII Merdeka atas dugaan pelanggaran militer usai viralnya surat terbuka yang ditulis untuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

“KSAD pada 8 Oktober 2021 telah mengeluarkan Surat Perintah Pembebasan dari Tugas dan Tanggung Jawab Jabatan Brigjen TNI JT sebagai Inspektur Kodam XIII Merdeka untuk kemudian ditempatkan sebagai Staf Khusus KSAD,” ujar Komandan Pusat Polisi Militer AD, Letjen TNI Chandra W. Sukotjo membenarkan kabar tersebut, Minggu (10/10).


Saat ini, Brigjen TNI Junior Tumilaar dinyatakan melakukan pelanggaran Hukum Disiplin Militer dan pelanggaran Hukum Pidana Militer sesuai Pasal 126 KUHPM dan Pasal 103 ayat (1) KUHPM.

Adapun keputusan yang diambil TNI dilakukan demi kepentingan pemeriksaan di Pusat Polisi Militer Angkatan Darat (Puspom AD).

Surat terbuka sempat ditulis Brigjen Junior Tumilaar kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan viral di media sosial. Dalam suratnya, Brigjen Junior meminta polisi tidak membuat panggilan pemeriksaan terhadap anggota Babinsa terkait sengketa tanah di Tingkulu, Wanea, Manado.

Menurutnya, yang dilakukan Babinsa itu hanya upaya melindungi rakyat kecil sebagai tugas dan tanggung jawab TNI.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya