Berita

Kongres Partai Pelopor

Politik

Di Tengah Kongres, Partai Pelopor Mengheningkan Cipta untuk Rachmawati Soekarnoputri

SABTU, 09 OKTOBER 2021 | 15:46 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Hening cipta dilakukan untuk tokoh nasional Rachmawati Soekarnoputri di tengah Kongres 2021 Partai Pelopor yang berlangsung di Hotel Acacia, Jakarta Pusat, Sabtu siang (9/10).

Hening cipta tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Partai Pelopor, Eko S Santjojo untuk mendiang pendiri Partai Pelopor tersebut.

"Besok 100 hari berpulangnya pendiri utama Partai Pelopor, Ibu Rachma. Mari sejenak kita hening cipta dan sampaikan doa terbaik untuk beliau dan semoga perjuangan bisa kita lanjutkan," ajak Eko di hadapan para peserta di Hall Hotel Acacia, Jakarta Pusat.


Para peserta yang mengikuti kongres pun langsung menundukkan kepala dan mulai berdoa.

Dalam sambutannya, Eko menyebut meski Rachmawati tidak lagi hadir di lokasi kongres, namun spirit perjuangan yang sering diucapkan oleh putri Bung Karno tak bisa dilupakan.

Artinya, kesetiaan terhadap perjuangan sejak bang Indonesia berdiri hingga saat ini masih terus terasah oleh para kader Partai Pelopor.

Terbukti, hingga kini banyak kader partai yang tetap setia dan loyal terhadap Partai Pelopor meski presiden berganti dan sempat tidak mengikuti pesta demokrasi atau pemilu.

"Saya ingin ucapkan terima kasih karena begitu loyal kepada partai masih nunggu komandoa. Saya terima kasih teman-teman begitu loyal dan setia kepada pelopor, mari kita lanjutkan perjuangan," seru Eko.

Dalam kesempatan ini, Eko mengingat kembali pesan Ibu Rachma kepada mengenai Partai Pelopor dengan pesan 3 K. K yang pertama, para kader diminita terus melakukan komunikasi antarkader lain.

"K yang kedua itu Konsolidasi. Ini amanat langsung dari almarhumah, dan K yang ketiga komando ini sesuai dengan garis perjuangan Partai Pelopor," demikian Eko dalam kongres yang mengusung tema 'Konsolidasi Menuju Pemilu 2024'.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Yayasan Trisakti Teken MoU Garap 80 Hektare Lahan Jagung Hibrida

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:58

TNI AL Perkuat Diplomasi Maritim dalam Agenda Tahunan RSIS

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:31

Segudang Harapan dari Inggris, Prancis dan Swiss

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:13

Galeri Investasi FEB Unusia jadi Wadah Mahasiswa Melek Pasar Modal

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:45

Pesan Prabowo di WEF 2026 jadi Arah Baru Perdamaian Dunia

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:25

Bareskrim Bawa Banyak Dokumen Usai Geledah Kantor DSI

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:00

Fenomena Kuil Pemujaan Jabatan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

PDIP Gelar Natal Nasional Bersama Warga Terdampak Bencana

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:18

Konsisten Budaya Keselamatan, Kunci PTPN IV PalmCo Catat 23 Juta Jam Zero Accident

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:57

Presiden Prabowo Kembali Tiba di Tanah Air Bawa Komitmen Investasi Rp90 Triliun

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:33

Selengkapnya