Berita

Gubernur Banten, Wahidin Halim (kiri), saat meninjau progres pembangunan Banten International Stadium di Serang beberapa waktu lalu/Net

Olahraga

Bakal Punya Stadion Berstandar FIFA, Gubernur Banten Ingin Undang Cristiano Ronaldo

RABU, 06 OKTOBER 2021 | 14:35 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pembangunan Banten International Stadium (BIS) di Kawasan Sport Center Banten, Curug, Kota Serang yang bakal segera rampung rupanya membuat Gubernur Banten, Wahidin Halim, sangat antusias.

Wahidin Halim (WH) ingin menghadirkan pemain kelas dunia untuk menjajal rumput stadion berstandar FIFA yang jadi kebanggaan warga Banten itu. Tak tanggung-tanggung, pemain dunia yang diinginkan WH adalah megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo.

Keinginan WH membawa penyerang yang kini kembali merumput bersama Manchester United itu disampaikan Jurubicara Gubernur Banten, Ujang Giri.

"Sesuai namanya Banten International Stadium, nantinya bakal dijadikan untuk ajang pertandingan kelas dunia, itu harapan Pak Gubernur," ujar pria yang akrab disapa Ugi, dikutip Kantor Berita RMOLBanten, Rabu (6/10).

Ugi menambahkan, bukan hal mustahil pemain dunia sekelas Cristiano Ronaldo bisa main bola di Banten International Stadium (BIS).

"Pak Gubernur ingin rumput BIS ini dijajal oleh pemain kelas dunia seperti Cristiano Ronaldo. Tidak ada yang tidak mungkin, dananya kerjasama dengan beberapa sponsorship," terang Ugi.

PAda momen HUT ke-21 Provinsi Banten, WH memang menyampaikan keinginan agar rumput BIS dijajal oleh pemain kelas dunia seperti Cristiano Ronaldo.

"Akan saya jadikan sebagai arena pertandingan internasional, kalau perlu Cristiano Ronaldo kita bawa ke sini untuk main di Banten International Stadium," ujar WH dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Provinsi Banten dengan agenda Peringatan HUT ke-21 Provinsi Banten ke-21.

Hingga akhir September 2021, pembangunan Banten International Stadium (BIS) di Kawasan Sport Center, Kelurahan Kemanisan, Kecamatan Curug, Kota Serang, Banten ini telah mencapai 74 persen.

Berdiri di lahan seluas 78.116 meter persegi, stadion berstandar internasional milik Pemprov Banten ini bakal terdiri dari 5 lantai dengan kapasitas 38 ribu penonton.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

Istri Lettu Agam Disebut Sejak Awal Umbar Masalah Keluarga ke Medsos

Kamis, 18 April 2024 | 17:55

Hensat: MK yang Memulai, MK Pula yang Harus Menyelesaikan

Kamis, 18 April 2024 | 17:53

Ini Persyaratan Bakal Calon Kepala Daerah Non Parpol

Kamis, 18 April 2024 | 17:49

Endus Banyak Kejanggalan, Aktivis 98 dan Rohaniwan juga Ajukan Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 17:42

Hasto Semprot Noel: Bertemu Anak Ranting PDIP Suatu Kehormatan

Kamis, 18 April 2024 | 17:39

Gerindra Siapkan Kader Muda untuk Maju Pilgub Jakarta

Kamis, 18 April 2024 | 17:25

Hasto Sentil Otto Hasibuan Soal Amicus Curiae Megawati di MK

Kamis, 18 April 2024 | 17:11

Penjualan Mobil Listrik Anjlok, Tesla PHK 280an Karyawan di AS

Kamis, 18 April 2024 | 17:03

F-PDR Siap Ikuti Megawati Ajukan Amicus Curiae ke MK

Kamis, 18 April 2024 | 16:54

Prodia Cetak Pendapatan Rp 2,2 Triliun Sepanjang 2023

Kamis, 18 April 2024 | 16:53

Selengkapnya