Berita

Ketua KPK Firli Bahuri dalam kegiatan Politik Cerdas Berintegritas di Jambi/RMOL

Hukum

POLITIK CERDAS BERINTEGRITAS

Ditanya Apakah akan Terjun ke Politik, Ini Jawaban Firli Bahuri

SELASA, 28 SEPTEMBER 2021 | 16:10 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Belakangan ini banyak pihak yang bertanya kepada Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri tentang kegiatan pendidikan Politik Cerdas Berintegritas (PCB). Misalnya, apa motif KPK menggelar kegiatan itu. Ada juga yang bertanya, apakah Firli Bahuri tengah bersiap-siap masuk ke gelanggang politik.

Demikian dikatakan Firli Bahuri dalam perbincangan dengan Kantor Berita Politik RMOL beberapa saat lalu (Selasa, 28/9).

“Banyak yang minta tanggapan saya terkait adanya kegiatan pendidikan PCB. Kenapa program tersebut diangkat. Apa Pak Ketua akan terjun ke dunia politik?” ujar Firli menirukan para penanya.


Untuk menjawab pertanyaan itu, Firli mengingatkan bahwa berbagai aspek kehidupan erat kaitannya dengan politik, bahkan sangat tergantung pada politik.

Kepala daerah dapat mengikuti proses pemilihan kepala daerah karena mendapatkan dukungan dari partai politik. Di samping itu setelah terilih, kepala daerah memiliki kekuasaan yang luar biasa. Karena itulah, program PCB dirasa perlu agar kepala daerah khususnya memiliki integritas kepada tujuan negara sebagaimana diamanatkan dalam pembukaan UUD Negara Republik Indonesia tahun 945, khususnya alinea keempat.

“KPK lembaga penegak hukum dan tidak boleh diseret ke wilayah politik. Baik politik elite maupun politik jalanan,” ujarnya.

“Saya selaku anak bangsa akan menjaga prinsip ini sekuat tenaga saya. Ini amanah agar Indonesia bebas korupsi. Tujuan negara hanya bisa kita wujudkan jikalau Indonesia bebas dan bersih dari praktik korupsi,” demikian Firli Bahuri yang ketika dihubungi masih berada di Jambi.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya