Berita

Vaksinasi rabies untuk hewan di Kabupaten Batang, Jawa Tengah/RMOLJateng

Nusantara

Di Batang, Pemerintah Gelar Vaksinasi untuk Hewan

SENIN, 27 SEPTEMBER 2021 | 13:08 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Pemerintah Kabupaten Batang menggelar vaksinasi untuk hewan yang dipelihara masyarakat. Vaksinasi ini merupakan vaksinasi rabies yang dilakukan di Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan), Dinas Kelautan Perikanan dan Peternakan Batang, Jawa Tengah.

"Iya ini ada 200 dosis vaksinasi rabies gratis dari pemerintah pusat. Bisa untuk anjing, kucing, musang atau hewan yang rawan terjangkit rabies," kata medik veteriner, drh Ambar Puspitaningsih di Puskeswan, Senin (27/9).

Syarat untuk mengikuti vaksinasi rabies gratis antara lain warga Ber-KTP Batang, umur hewan peliharaan minimal enam bulan, sehat, tidak bunting dan beberapa syarat lainnya. Waktu pelaksanaan vaksinasi rabies gratis mulai 27 sampai dengan 30 September 2021 dan 1 Oktober 2021.

Hingga Senin siang (27/9), jumlah hewan yang divaksinasi rabies baru 10 ekor. Tidak semua warga yang datang melaksanakan vaksinasi rabies, tapi hanya memeriksakan kesehatan hewan pemeliharaan.

Ambar pun meminta masyarakat untuk memanfaatkan vaksinasi rabies gratis. Adapun vaksinasi rabies gratis dilaksanakan dalam rangka hari Rabies Sedunia.

"Kalau vaksinasi rabies biasa harganya sekitar Rp200 ribuan," jelasnya seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJateng.

Seorang warga Pasekaran, Arni (20) juga memanfaatkan layanan vaksinasi rabies gratis. Ia tahu ada program itu dari media sosial yang beredar. Bersama ibunya, ia membawa kucingnya Leo yang berusia 10 bulan. Kucingnya jenis anggora campur domestik jantan berwarna oranye.

"Selama ini memang belum pernah divaksin sama sekali," katanya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

SPS Aceh Dinobatkan sebagai SPS Provinsi Terbaik 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:53

Hari Ini Nasdem Muara Enim Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:36

Prof Sugianto Janjikan Netralitas ASN pada Pilkada 2024 kalau Ditunjuk jadi Pj Bupati

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:14

Teriakan "Ijeck Gubernur" Menggema di Syukuran Kosgoro 1957 Sumut

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:58

Dihiasi 2 Penalti, Bayern Vs Madrid Berakhir 2-2

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:46

Dai Kondang Ustaz Das'ad Latif Masuk Daftar Kandidat Nasdem untuk Pilwalkot Makassar

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:22

Jelang Pilkada, Pj Gubernur Jabar Minta Seluruh ASN Jaga Netralitas

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:58

Ekonomi Pakistan Semakin Buruk

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:37

Kader PKB Daftar sebagai Bacabup Aceh Besar lewat Demokrat

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:29

Ngaku Punya Program Palembang Bebas Banjir, Firmansyah Hadi Daftar di PDIP

Rabu, 01 Mei 2024 | 02:31

Selengkapnya